Bola.com, Jakarta - Bali United mungkin bisa saja kesulitan saat menghadapi PSM Makassar di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat sore (29/7/2022) pada pekan kedua BRI Liga 1 2022/2023. Ini akan jadi laga penting buat M. Rahmat.
Untuk kali pertama, M. Rahmat pulang kampung sebagai pemain Bali United. Memang sebelumnya Rahmat sudah sering kembali ke Makassar, tapi bukan untuk bertanding.
Sekarang, dia akan merasakan atmosfer pertandingan di Makassar untuk pertama kalinya sebagai pemain Bali United.
Maklum, 11 tahun dihabiskan M. Rahmat sebagai pemain PSM Makassar. Pemain kelahiran kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan ini mengaku tentu ada perbedaan kembali ke Sulawesi Selatan dengan seragam Bali United.
Motivasi
Selain itu, dia akan merasakan Stadion BJ Habibie untuk pertama kali. Rahmat pun siap jika diberikan kesempatan untuk turun dan membantu lini serang Serdadu Tridatu.
"Saya belum pernah bermain di sana (stadion BJ Habibie). Tentu ada motivasi baru jika bermain di sana," ujar M. Rahmat.
"Saya hanya ingin menyampaikan juga proficiat atas Stadion BJ Habibie Parepare yang bisa digunakan sebagai venue pertandingan Liga 1 dan PSM bisa bermain di Sulawesi Selatan," katanya lagi.
Sambut Pekan Kedua dengan Optimisme Tinggi
Modal kemenangan di pekan pertama menjadi motivasi lebih untuk bisa memperoleh poin di pekan kedua BRI Liga 1 2022/2023.
"Pastinya saya selalu siap untuk membantu Bali United kapan pun tim pelatih memberikan tugas," ujar M. Rahmat menambahkan.
"Hasil kemenangan pekan pertama membuat tim lebih percaya diri dan semangat menyambut pekan kedua ini," katanya lagi.
Sulit Menang
Jika melihat hasil pertemuan kedua tim di BRI Liga 1 2021/2022, Bali United sangat sulit menang.
Juku Eja berhasil menang sekali dan menahan imbang Bali United di putaran kedua. Pertarungan sengit keduanya sebenarnya mulai terjadi sejak 2017.
Di Liga 1 2017 saat pekan ke-33, Bali United berhasil mengunci kemenangan tipis 0-1 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar dan memaksa PSM menghentikan langkahnya untuk berburu gelar juara.
Baca Juga
Efek Nataru, Timnas Vietnam Harus Dibagi Dua Kloter setelah Menjalani Leg Pertama Semifinal Piala AFF 2024
10 Wonderkid Pilihan Lionel Messi dan Nasibnya Sekarang: Ada Timo Werner dan Pinjaman Abadi
Cerita Para Raksasa yang Tenggelam di Pegadaian Liga 2 2024/2025: Berjuang Lolos dari Ancaman Degradasi