Angel Di Maria. Sayap kanan Argentina berusia 34 tahun ini akan memperkuat klub barunya Juventus di musim 2022/2023 usai didatangkan dari Paris Saint-Germain, klub yang dibelanya selama 7 musim sejak awal musim 2015/2016, dengan status bebas transfer. Bersama PSG ia total tampil dalam 294 laga di semua ajang dengan torehan 93 gol dan 119 assist. Bersama Timnas Argentina ia telah mengoleksi 122 caps dengan torehan 25 gol dan 24 assist sejak melakukan debut pada 6 September 2008. (AFP/Getty Images/Ethan Miller)
Paulo Dybala. Striker Argentina berusia 28 tahun ini akan memperkuat klub barunya AS Roma di musim 2022/2023 usai didatangkan dari Juventus, klub yang dibelanya selama 7 musim sejak awal musim 2015/2016, dengan status bebas transfer. Bersama Juventus ia total tampil dalam 293 laga di semua ajang dengan torehan 115 gol dan 48 assist. Bersama Timnas Argentina ia telah mengoleksi 34 caps dengan torehan 3 gol dan 6 assist sejak melakukan debut pada 14 Oktober 2015. (AFP/Ahmad Gharabli)
Lisandro Martinez. Bek tengah Argentina berusia 24 tahun ini akan memperkuat klub barunya Manchester United di musim 2022/2023 usai didatangkan dari Ajax Amsterdam, klub yang dibelanya selama 3 musim sejak awal musim 2019/2020, dengan nilai transfer 57,37 juta euro. Bersama Ajax ia total tampil dalam 118 laga di semua ajang dengan torehan 6 gol dan 6 assist. Bersama Timnas Argentina ia baru mengoleksi 7 caps sejak melakukan debut pada 22 Maret 2019. (AFP/ANP/Maurice van Steen)
Nicolas Tagliafico. Striker Argentina berusia 23 tahun ini akan memperkuat klub barunya Olympique Lyon di musim 2022/2023 usai didatangkan dari Ajax Amsterdam, klub yang dibelanya selama 4,5 musim sejak pertengahan musim 2017/2018, dengan nilai transfer 4,2 juta euro. Bersama Ajax ia total tampil dalam 167 laga di semua ajang dengan torehan 16 gol dan 22 asist. Bersama Timnas Argentina ia telah mengoleksi 40 caps sejak melakukan debut pada 9 Juni 2017. (ol.fr)
Julian Alvarez. Striker Argentina berusia 23 tahun ini baru saja bergabung dengan Manchester City menjelang bergulirnya musim 2022/2023. Sebenarnya ia secara resmi didapatkan The Citizens pada tengah musim 2021/2022 dengan nilai transfer 17 juta euro dari River Plate, namun ia dipinjamkan hingga akhir musim ke klub lamanya tersebut. Mulai musim 2022/2023 ia akan memulai petualangan barunya di Liga Inggris bersama Manchester Biru. Bersama Timnas Argentina ia baru mengoleksi 9 caps dengan torehan 1 gol sejak melakukan debut pada 4 Juni 2021. (AFP/Getty Images/Logan Riely)