Bola.com, Jakarta - Anak didik Valentino Rossi, Pecco Bagnaia jadi pembalap paling percaya diri menatap seri ke-12 MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone, 5-7 Agustus.
Pasalnya pada balapan terakhir sebelum jeda kompetisi, pembalap Ducati ini berhasil memenangkan balapan MotoGP Belanda di Sirkuit Assen.
Kemenangan yang membuat Pecco Bagnaia menempati posisi empat klasemen pembalap dan berselisih 66 poin dari Fabio Quartararo sebagai pimpinan klasemen.
Selama jeda, Pecco Bagnaia juga banyak meraih hasil positif. Seperti pada minggu terakhir bulan Juli, ia berjaya di ajang bergengsi Ducati Race of Champions di Sirkuit Misano.
Lanjutkan Tren Positif
Pecco Bagnaia pun bertekad melanjutkan tren positif pada balapan MotoGP Inggris di Sirkuit Silverstone.
"Saya senang bisa kembali ke trek akhir pekan ini. Kami mengakhiri bagian pertama kejuaraan dengan kemenangan, pada saat itu perasaan dengan motor Desmosedici sempurna," kata Pecco Bagnaia.
"Saya harap kami dapat melanjutkan di mana kami tinggalkan pada bulan Juni," lanjutnya.
Banyak Berlatih
Lebih lanjut Pecco Bagnaia menyebut selama jeda kompetisi, dirinya banyak berlatih menggunakan motor Ducati Panigale V4S.
"Saya juga memenangkan Race of Champions di World Ducati Week. Tapi sekarang saatnya untuk kembali ke dasar," ujar Pecco Bagnaia.
Pecco Bagnaia sadar betul, kans untuk menjadi juara dunia MotoGP 2022 bisa membesar seandainya ia tidak membuat kesalahan lagi pada sisa kompetitif.
Jadwal Sisa MotoGP 2022
- 7 Agustus 2022: MotoGP Inggris
- 21 Agustus 2022: MotoGP Austria
- 4 September 2022: MotoGP Misano
- 18 September 2022: MotoGP Aragon
- 25 September 2022: MotoGP Jepang
- 2 Oktober 2022: MotoGP Thailand
- 16 Oktober 2022: MotoGP Australia
- 23 Oktober 2022: MotoGP Malaysia
- 6 November 2022: MotoGP Valencia
10 Besar Klasemen Sementara Pembalap
- Fabio Quartararo - Monster Energy Yamaha - Yamaha - 172
- Aleix Espargaro - Aprilia Racing - Aprilia - 151
- Johann Zarco - Prima Pramac Racing - Ducati - 114
- Francesco Bagnaia - Ducati Lenovo Team - Ducati - 106
- Enea Bastianini - Gresini Racing - Ducati - 105
- Brad Binder - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 93
- Jack Miller - Ducati Lenovo Team - Ducati - 91
- Joan Mir - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 77
- Alex Rins - Team SUZUKI ECSTAR - Suzuki - 75
- Miguel Oliveira - Red Bull KTM Factory Racing - KTM - 71