Liga Inggris: Lulus Tes Medis, Marc Cucurella Segera Bergabung dengan Chelsea

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 05 Agu 2022, 08:14 WIB
Brighton and Hove Albion. Klub berjuluk The Seagulls ini mengakhiri musim 2021/2022 dengan menempati posisi ke-9 di klasemen akhir dan merupakan raihan terbaik sepanjang sejarah klub. Sebelumnya klub asuhan Graham Potter tersebut lebih sering finis di posisi papan bawah. Salah satu kemenangan spektakuler Marc Cucurella dan kawan-kawan diraih saat menghancurkan Manchester United 4 gol tanpa balas di pekan ke-36 (7/5/2022). (AFP/Glyn Kirk)

Bola.com, London - Bek sayap Brighton, Marc Cucurella selangkah lagi bergabung dengan Chelsea. Kabar terbaru, dia telah lulus tes medis.

Marc Cucurella absen dalam sesi latihan The Seagulls pada hari Kamis (4/8/2022). Meski belum ada pernyataan dari Brighton, transfer senilai 62 juta poundsterling semakin dekat.

Advertisement

Jurnalis dan pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano mengungkapkan Cucurella sudah berada di London.

Setelah menjalani tes medis, Cucurella akan segera menandatangani kontrak dengan Chelsea.

2 dari 5 halaman

City Gagal

Marc Cucurella. Tampil mengesankan bersama Brighton and Hove Albion membuat bek kiri Spanyol berusia 23 tahun ini menjadi incaran klub-klub besar Eropa. Bahkan juara Liga Inggris musim ini Manchester City pun ikut memburu sang pemain. (AFP/Glyn Kirk)

Romano menambahkan, The Blues akan membayar biaya tetap sebesar £55 juta, dengan tambahan £7 juta.

Pemain muda Chelsea, Levi Colwill kemudian akan bergabung dengan Brighton dengan status pinjaman.

Cucurella sebelumnya diperkirakan akan bergabung dengan Man City musim panas ini setelah menyerahkan permintaan transfer.

Tapi, sang juara gagal dengan beberapa tawaran untuk mantan pemain muda Barcelona itu. Yang terbaru, tawaran mereka hanya £ 40 juta.

 

3 dari 5 halaman

Desakan Transfer

Pemain Brighton, Marc Cucurella (kiri) berduel memperebutkan bola dengan pemain Tottenham Harvey White pada pertandingan lanjutan Liga Inggris di stadion Falmer di Brighton, Inggris, Kamis (17/3/2022). Tottenham menang atas Brighton 2-0. (AP Photo/Matt Dunham)

Sementara itu, Brighton bersikeras tidak akan melepas sang bek kurang dari £50 juta.

Awal pekan ini, Chelsea mengebut kesepakatan itu menyusul desakan dari Thomas Tuchel dan pemilik baru, Todd Boehly.

Cucurella akan menjadi rekrutan ketiga Chelsea dalam beberapa hari setelah kiper Gabriel Slonina dan gelandang Carney Chukwuemeka.

4 dari 5 halaman

Mulai Ganas

Pemain Chelsea Cesar Azpilicueta (kiri) berebut bola dengan pemain Everton Alex Iwobi pada pertandingan sepak bola Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, 16 Desember 2021. Pertandingan berakhir imbang 1-1. (AP Photo/Alastair Grant)

The Blues sudah mendatangkan Raheem Sterling dan bek Kalidou Koulibaly awal musim panas ini.

Kapten Cesar Azpilicueta juga menolak Barcelona dan menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun.

Bisnis transfer Chelsea bisa berlanjut dengan kepindahan senilai £80 juta untuk Wesley Fofana dari Leicester. Mereka juga sedang membidik Frenkie de Jong dari Barca.

 

Sumber: The Sun

5 dari 5 halaman

Jadwal Pekan I Liga Inggris

Premier League - Ilustrasi Liga Inggris Pemain dan Pelatih Musim 2022-23 (Bola.com/Adreanus Titus)

Sabtu, 6 Agustus 2022

  • 02:00 WIB - Crystal Palace vs Arsenal (Vidio, O Channel)
  • 18:30 WIB - Fulham vs Liverpool (Vidio)
  • 21:00 WIB - Bournemouth vs Aston Villa (Vidio)
  • 21:00 WIB - Leeds United vs Wolverhampton Wanderers (Vidio) 
  • 21:00 WIB - Newcastle United vs Nottingham Forest (Vidio, O Channel) 
  • 21:00 WIB - Tottenham Hotspur vs Southampton
  • 23:30 WIB - Everton vs Chelsea  (SCTV, Vidio) 

 Minggu, 7 Agustus 2022

  • 20:00 WIB - Leicester City vs Brentford (Vidio)
  • 20:00 WIB - Manchester United vs Brighton and Hove Albion (Vidio) 
  • 22:30 WIB - West Ham United vs Manchester City (SCTV, Vidio) 

Berita Terkait