Pep Guardiola: Haaland Akan Tonjok Pemain Man City Lain yang Nekat Ambil Penalti

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 08 Agu 2022, 10:30 WIB
Gol pertama Haaland dicetak dari titik penalti usai sang pemain dilanggar oleh kiper West Ham, Alphonse Areola di dalam kotak terlarang. Ia sukses melesatkan bola ke sisi kiri gawang lawan. (AP/Frank Augstein)

Bola.com, Jakarta - Pep Guardiola mengatakan bahwa Erling Haaland akan meninju wajah rekan setimnya jika mereka mencoba merebut tendangan penalti saat Man City bertamu ke markas West Ham pada laga perdana Liga Inggris 2022/2023, Minggu (7/8/2022) malam WIB.

Erling Haaland membuka rekeningnya di Manchester City lewat titik putih. Setelah dilanggar di dalam kotak penalti oleh Alphonse Areola, ia melepaskan tembakan yang merobek gawang West Ham.

Advertisement

Haaland kemudian mencetak gol keduanya pada babak kedua. Kali ini ciri khasnya terlihat, di mana ia menemukan celah untuk berlari dan menerima bola dari umpan Kevin de Bruyne.

Menurut manajer Pep Guardiola, Haaland begitu putus asa untuk mencetak gol pada debut liganya untuk City, sehingga dia akan meninju salah satu rekan satu timnya jika mereka mencoba mengambil penalti darinya.

2 dari 5 halaman

Hal yang Bagus

Gol tersebut menjadikan striker 21 tahun itu pemain kedua dalam sejarah Manchester City yang mampu mencetak brace di laga debut Liga Inggris setelah Sergio Aguero. (AFP/Justin Tallis)

Menurut Pep Guardiola, mentalitas seperti itulah yang ingin ia lihat. Itu menunjukkan jika Erling Haaland sangat ingin mencetak gol.

"Seketika saya langsung berpikir jika seseorang nekat mengambil bola tersebut dari genggamannya, dia akan meninju wajah teman-temannya, saya cukup yakin akan itu dan itu pertanda baik," kata Guardiola.

"Anda harus percaya diri dan ambisius dan mentalitas yang baik, itu menunjukkan bahwa saya menyukainya! Dan tentu saja, dia mencetak gol!"

 

3 dari 5 halaman

Balas Kritikan

Skor 2-0 pun bertahan hingga akhir laga. Sang juara bertahan Manchester City berhasil mencuri poin tiga di kandang West Ham. (AP/Frank Augstein)

Guardiola melanjutkan, dua golnya ke gawang West Ham sekaligus membungkam para kritikus yang ragu akan kemampuannya.

"Dalam situasi dan bagaimana dia menangani, saya tahu bagaimana dia menangani banyak kritik minggu ini dan dia sangat tenang, berlatih dengan sangat baik."

"Kita akan lihat, itu adalah cara luar biasa untuk membungkam para kritikus. Cara dia mengambil bola untuk penalti, saya berkata 'oh saya menyukainya!'"

Sumber: The Sun

4 dari 5 halaman

Hasil Pertandingan

  • Crystal Palace vs Arseal 0-2
  • Fulham vs Liverpool 2-2
  • Bournemouth vs Aston Villa 2-0
  • Newcastle vs Nottingham Forest 2-0
  • Tottenham vs Southampton 4-1
  • Leeds United vs Wolves 2-1
  • Everton vs Chelsea 0-1
  • Minggu, 7 Agustus 2022
  • Leicester City vs Brentford 2-2
  • MU vs Brighton 1-2
  • West Ham vs Man City 0-2
5 dari 5 halaman

Persaingan di Liga Inggris 2022/2023

Berita Terkait