Persebaya Kalah dari Bhayangkara di BRI Liga 1, Kenapa Tak Mainkan Alta Ballah Sejak Awal?

oleh Aditya Wany diperbarui 08 Agu 2022, 19:00 WIB
Alta Ballah dalam laga uji coba antara Persebaya Vs Persis belum lama ini (Dok. Persebaya)

Bola.com, Bekasi - Persebaya Surabaya sedang jadi sorotan karena kalah 0-1 dari Bhayangkara FC. Itu merupakan duel pekan ketiga BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Bekasi, Minggu (7/8/2022).

Gol tunggal laga ini lahir di menit ke-60 yang bermula dari tendangan bebas yang dilepaskan oleh Muhammad Hargianto. Wahyu Suboseto yang ada di kotak penalti menyambutnya dengan tandukan dan gagal dibendung oleh Satria Tama.

Advertisement

Keputusan pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, mencadangkan bek kiri Alta Ballah menjadi pertanyaan. Pemain asli Tangerang itu sempat melakoni trial di Spanyol, yang artinya bakal membantu banyak tim. Tapi, Alta baru tampil di babak kedua.

“Kenapa Alta tidak saya pasang dari awal? Dia sudah dua minggu tidak bersama tim. Kedua, pemain bek kiri kami, Catur (Pamungkas) juga bagus,” ungkap Aji Santoso.

2 dari 5 halaman

Baru Pulang dari Spanyol

Tangkapan layar Alta Ballah diambil dari kanal Youtube resmi Persebaya. (Istimewa)

Aji memang lebih memilih Arief Catur Pamungkas di posisi bek kiri. Nama yang sama sudah masuk starting eleven Persebaya dalam dua laga sebelumnya. Padahal, ada juga sosok Salman Alfarid di posisi tersebut.

Keberadaan Alta sendiri sebenarnya tidak hanya bisa dimainkan sebagai bek kiri. Pemain berusia 21 tahun itu bisa juga diturunkan di posisi winger untuk membantu lini depan yang sedang krisis pemain. Tapi, Aji punya alasan lain.

“Dari awal saya sampaikan belum tentu Alta main, meskipun dia pulang dari Spanyol untuk trial. Yang jelas, dia dua minggu tidak ada latihan sama sekali dengan tim. Tidak mungkin saya memasang dia mulai awal,” imbuh Aji.

3 dari 5 halaman

Trial di Klub La Liga

5 Potret Alta Ballah, Pemain Baru Persebaya Surabaya (IG/altaqsal)

Sebelumnya, Alta Ballah dikabarkan melakoni trial di tiga klub berbeda. Tiga klub itu adalah Alicante, Real Murcia CF yang mentas di divisi tiga Spanyol, serta Valencia, salah satu klub papan atas La Liga.

Alta Ballah sendiri sudah sudah tiba di Indonesia sejak Rabu (3/8/2022). Dia baru pulang dari Spanyol untuk melakoni trial bersama tiga klub yang berbeda di Negeri Matador. Sebelum laga kontra Bhayangkara, Aji sudah menyebut Alta tak akan masuk starting eleven.

4 dari 5 halaman

Tampil 12 Menit

Pemain Bhayangkara FC, Wahyu Subo Seto (tengah) berusaha mencetak gol saat laga pekan ketiga BRI Liga 1 2022/2023 antara Bhayangkara FC melaran Persebaya Surabaya di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (07/08/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Sayangnya, masuknya Alta Ballah di menit ke-78 menggantikan Ahmad Nufiandani tidak memberi dampak. Persebaya tetap gagal mencetak gol balasan dan harus menerima keunggulan Bhayangkara di laga ini.

Persebaya kini sedang bersiap melakoni partai panas bertajuk Derbi Suramadu di pekan keempat. Bajul Ijo dijadwalkan menjamu sang pemuncak klasemen, Madura United, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (14/8/2022).

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Posisi Persebaya Saat Ini

Berita Terkait