Bola.com, Manchester - Manchester United dikabarkan mengurungkan rencana perekrutan Marko Arnautovic pada bursa transfer musim panas tahun ini. Padahal, kehadiran Arnautovic mampu membuat MU jauh lebih baik.
Tim Setan Merah mengalami masalah di lini serang. Saat ini, Manchester United hanya memiliki dua pemain berposisi nomor 9, yakni Anthony Martial dan Cristiano Ronaldo.
Akan tetapi, Martial tengah dibekap cedera hamstring dan harus absen membela MU. Di sisi lain, Ronaldo kerap disebut ingin angkat kaki dari Old Trafford.
Situasi tersebut membuat Manchester United menginginkan Marko Arnautovic karena harganya yang relatif murah. Dilansir dari Metro, harga Arnautovic hanya sekitar tujuh juta poundsterling.
Nominal tersebut jauh lebih rendah daripada pemain-pemain lain yang sempat diincar Manchester United. Antony milik Ajax Amsterdam dibanderol di angka 80 juta Euro, lalu Benjamin Sesko milik RB Salzburg di angka 60 juta Euro.
Ditolak Bologna
Akan tetapi, rencana Manchester United mendapatkan Marko Arnautovic tak mendapat restu dari Bologna. Direktur olahraga Bologna, Marco Di Vaio, menyebut pemain berusia 33 tahun tersebut masih dibutuhkan timnya.
"Tidak mudah bermain di jendela transfer, ada banyak pembicaraan, kami ingin mempertahankan Marko Arnautovic," katanya. "Giovanni Sartori, presiden dan Claudio Fenucci mengatakan hal yang sama. Dia berada di pusat proyek kami," ujar DiVaio.
"Ketertarikan padanya membuat kami bangga, terutama karena dia adalah ide Sabatini dan dibawa ke depan oleh klub untuk mewujudkan mimpi, yaitu membawanya ke sini setelah dua atau tiga tahun di China," lanjutnya.
Bisa Bikin Makin Oke
Selain ditolak Bologna, keinginan Manchester United menggaet Marko Arnautovic juga mendapat penolakan dari pendukungnya sendiri. Alhasil, MU memutuskan untuk mengurungkan niat menebus Arnautovic dari Bologna.
Keputusan Tim Setan Merah itu disayangkan Gabriel Agbonlahor. Padahal menurut Agbonlahor, pemain Timnas Austria itu adalah sosok yang dibutuhkan tim asuhan Erik ten Hag tersebut.
"Saya tidak tahu para penggemar Manchester United berpikir mereka itu siapa," ujar Agbonlahor di talkSPORT.
"Arnautovic bisa membuat Manchester United menjadi skuad yang lebih baik. Mereka harus berhenti hidup di tahun-tahun Fergie. Manchester United sekarang adalah klub yang tidak bisa menarik pemain top," imbuhnya.
Lebih Dibutuhkan Ketimbang Jadon Sancho
Lebih lanjut, Agbonlahor berani mengklaim dirinya akan lebih memilih Arnautovic di Manchester United, ketimbang Jadon Sancho yang dinilai tak berkembang pada musim lalu.
"Ada pembicaraan tentang 'mari kita lihat ke masa depan, mari kita lihat pemain yang lebih muda'. Mereka telah melakukannya dengan Sancho dan dia tidak bisa melewati siapa pun," kata Agbonlahor.
"Dia mendapatkan bola dan kemudian mengopernya kembali ke Diogo Dalot. Dia tidak bisa menyundul, dia tidak menyerang pemain dan melewati pemain."
"Saya lebih suka memiliki Arnautovic di tim Manchester United saya daripada Jadon Sancho saat ini," tambahnya.
Hasil Pekan Pertama Premier League:
Sabtu, 6 Agustus 2022:
- Crystal Palace 0 - 2 Arsenal
- Fulham 2 - 2 Liverpool
- AFC Bournemouth 2 - 0 Aston Villa
- Leeds United 2 - 1 Wolverhampton Wanderers
- Newcastle United 2 - 0 Nottingham Forest
- Tottenham Hotspur 4 - 1 Southampton
- Everton 0 - 1 Chelsea
Minggu, 7 Agustus 2022:
- Leicester City 2 - 2 Brentford
- Manchester United 1 - 2 Brighton and Hove Albion
- West Ham United 0 - 2 Manchester City
Sumber: talkSPORT
Baca Juga
Ruben Amorim Keluhkan Sorotan Media: Lebih Banyak Wawancara di Man Utd dalam Seminggu Dibanding 4 Tahun di Sporting
Ruben Amorim Akui Joshua Zirkzee Frustrasi saat MU Imbang Vs Ipswich Town: Jujur Kami Khawatir
Liga Inggris: Timnya Imbangi MU, Manajer Ipswich Town Mengaku Sempat Kegocek Ruben Amorim