Final Piala AFF U-16 2022: Timnas Indonesia U-16 Kembali Jumpa Vietnam

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 10 Agu 2022, 22:30 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-16, Muhammad Kafiatur Rizky (tengah) menguasai bola di antara dua pemain Myanmar U-16 dalam laga semifinal Piala AFF U-16 2022 antara Indonesia U-16 melawan Myanmar U-16 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (10/8/2022) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Bola.com, Sleman - Timnas Indonesia U-16 berhasil menembus final Piala AFF U-16 2022 setelah mengalahkan Myanmar melalui drama adu penalti dengan skor 5-4, Rabu (10/8/2022). Pasukan Bima Sakti kembali akan menghadapi Vietnam pada laga puncak.

Bertanding di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Timnas Indonesia U-16 lebih dulu kebobolan melalui aksi Nay Min Htet pada menit ke-44. Beruntung, Timnas U-16 mampu bangkit pada babak kedua dan menyamakan kedudukan melalui Riski Afrisal (69').

Advertisement

Hingga peluit panjang babak kedua berbunyi, tak ada gol tambahan. Laga kemudian dilanjutkan ke babak adu tendangan penalti.

Sebanyak lima eksekutor tendangan penalti Timnas Indonesia U-16 berhasil melakukan tugasnya yakni Iqbal Gwijangge, Figo Dennis, Arkhan Kaka, Riski Afrisal, dan Nabil Asyura. Adapun satu eksekutor tendangan penalti Myanmar gagal melakukan tugasnya.

2 dari 5 halaman

Vietnam Kalahkan Thailand

Para pemain Vietnam U-16 merayakan kemenangan 2-0 atas Thailand U-16 usai laga semifinal AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (10/8/2022) sore WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Timnas Indonesia U-16 akan menghadapi Vietnam di final Piala AFF U-16 2022. Vietnam melaju ke final setelah mengalahkan Thailand dengan skor 2-0.

Gol kemenangan Vietnam dicetak oleh Nguyen Cong Phuong (30') dan Nguyen Trong Tuan (83'). Laga final akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Jumat (12/8/2022) malam pukul 20.00 WIB.

Sementara itu, Thailand akan menghadapi Myanmar pada perebutan tempat ketiga. Laga akan digelar pada hari dan tempat yang sama, namun berlangsung lebih dulu yakni pada pukul 15.30 sore WIB.

3 dari 5 halaman

Pertemuan Kedua

Muhammad Riski Afrisal dkk masih menyisakan 1 laga lagi di Grup A menghadapi Vietnam untuk menentukan juara grup yang akan langsung lolos ke babak semifinal. Sementara sang runner-up akan memperebutkan 1 tempat ke semifinal dengan dua penghuni runner-up di dua grup lainnya. (PSSI)

Laga final Piala AFF U-16 2022 menjadi pertemuan kedua buat Timnas Indonesia U-16 melawan Vietnam. Sebelumnya, kedua tim sudah bertemu pada babak penyisihan Grup A.

Ketika itu, Timnas Indonesia U-16 mampu meraih kemenangan 2-1 atas Vietnam. Gol kemenangan Timnas U-16 dicetak oleh Arkhan Kaka (51') dan Nabil Asyura (55'), sedangkan gol Vietnam dibukukan oleh tendangan penalti Nguyen Cong Phuong (41').

Namun, laga final nanti diprediksi akan berlangsung berbeda. Pasukan Bima Sakti harus mengantisipasi misi balas dendam dari Vietnam.

4 dari 5 halaman

Selangkah Lagi

Pemain Timnas Indonesia U-16 merayakan gol yang dicetak Riski Afrisal ke gawang Myanmar dalam laga semifinal Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (10/8/2022). Tim Garuda Asia lolos ke final setelah menang lewat drama adu penalti setelah bermain imbang 1-1 dalam waktu normal. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Final Piala AFF U-16 2022 menjadi yang ketiga buat Timnas Indonesia U-16. Sebelumnya, Timnas U-16 sudah pernah tampil pada final 2013 dan 2018.

Timnas U-16 gagal menjadi juara pada 2013, namun berhasil pada edisi 2018. Ini menjadi momentum buat Timnas U-16 kembali meraih gelar juara Piala AFF U-16 2022.

Apalagi Timnas U-16 bermain sebagai tim tuan rumah. Pasukan Bima Sakti tentu bakal mendapatkan dukungan penuh dari para suporter.

5 dari 5 halaman

Perjalanan Timnas Indonesia U-16 ke Final

Gelandang Timnas Indonesia U-16, Riski Afrisal (kanan), disambut rekan-rekannya setelah berhasil mencetak gol ke gawang Myanmar dalam laga semifinal Piala AFF U-16 2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (10/8/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)
  • 31/7/2022 - Timnas Indonesia U-16 2-0 Filipina
  • 3/8/2022 - Singapura 0-9 Timnas Indonesia U-16
  • 6/8/2022 - Timnas Indonesia U-16 2-1 Vietnam
  • 10/8/2022 - Timnas Indonesia U-16 1 (5) - 1 (4) Myanmar