Mengenal Sosok Budiman, Caretaker Persib untuk Mengarungi BRI Liga 1: Tak Asing Lagi dan Punya Pengalaman Berprestasi

oleh Erwin Snaz diperbarui 11 Agu 2022, 20:00 WIB
Budiman, pelatih yang pernah menangani Persib U-19 dan membawa tim tersebut menjuarai Liga 1 U-19 2018. (Bola.com/Nicklas Hanoatubun)

Bola.com, Bandung - Persib Bandung akan didampingi Budiman ketika menghadapi PSIS Semarang dalam laga pekan keempat BRI Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (13/8/2022).

Budiman untuk sementara ditunju sebagai pelatih caretaker oleh manajemen Persib Bandung setelah Robert Alberts mundur dari posisinya pada Rabu (10/8/2022).

Advertisement

Sosok Budiman memang tidak asing di tubuh Maung Bandung. Ia mengawali karier sebagai asisten pelatih pada 2019 saat Persib diarsiteki Miljan Radovic asal Montenegro.

Bersama Radovic, pria kelahiran Bandung, 5 Agustus 1972 itu melakoni turnamen Piala Indonesia dan Piala Presiden pada 2019. Jelang Liga 1 2019, Budiman tetap dipercaya sebagai asisten pelatih, meski Radovic didepak dan posisinya sebagai pelatih Persib Bandung dan digantikan oleh Robert Alberts.

 

2 dari 5 halaman

Bawa Persib U-19 Juara

Raih juara Liga 1 2018, Persib Bandung U-19 jadi hiburan buat bobotoh. (Bola.com/Erwin Snaz)

Namun, pada akhir musim 2019, Budiman sempat ditugaskan menjadi pelatih Bandung United untuk mengisi kekosongan setelah Liestiadi pergi.

Sayang, Budiman gagal mempertahankan Bandung United di kompetisi Liga 2 dan terdegradasi. Namun, pada musim 2020, Budiman tetap dipercaya manajemen Persib Bandung untuk kembali mendampingi Robert Alberts hingga akhirnya pelatih asal Belanda itu memutuskan mundur pekan ini.

Sebelum menangani Bandung United, Budiman juga sempat menangani Persib U-19. Bahkan ia berhasil membawa tim junior Persib itu menjuarai Elite Pro Academy Liga 1.

 

3 dari 5 halaman

Punya Pengalaman Bermain dan Melatih

Asisten pelatih Persib Bandung, Budiman, (Bola.com/Muhammad Faqih)

Kini Persib berada di bawah kendali Budiman yang memiliki segudang pengalaman sebagai pemain profesional. Selama berkarier sebagai pemain, Budiman pernah membawa Bandung Raya juara Liga 1 1995-1996 dan membawa juara Persija Jakarta pada Liga Indonesia 2001.

Sebelum berkarier di Bandung Raya dan Persija, Budiman merupakan bagian dari Persib Bandung pada 1990 hingga 1993. Ia pun tercatat pernah memperkuat Persikab Kabupaten Bandung, Persema Malang, Persikabo Bogor, Persibat Batang, dan Persidafon Dafonsoro.

4 dari 5 halaman

Perjalanan Karier Budiman Saat Aktif Bermain

  • 1990-1993 Persib Bandung
  • 1993-1997 Bandung Raya
  • 1997-1999 Persikab Kabupaten Bandung
  • 1999-2002 Persija Jakarta
  • 2002 Persib Bandung
  • 2003-2005 Persija Jakarta
  • 2005 Persema Malang
  • 2005-2006 Persikabo Bogor
  • 2007 Persibat Batang
  • 2008-2010 Persidafon Dafonsoro

 

 
5 dari 5 halaman

Karier Kepelatihan Budiman

  • 2011 Bandung FC
  • 2015 Persib U-21
  • 2019 Persib U-19
  • 2021-2022 Asisten Pelatih Persib
  • 2022 Persib Bandung

Berita Terkait