Liga Inggris: Soal Frenkie de Jong, Satu Kata dari MU, Menyerah!

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 12 Agu 2022, 14:15 WIB
Gelandang Barcelona, Frenkie De Jong kecewa usai gagal memanfaatkan peluang di mulut gawang Elche dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2020/21 pekan ke-24 di Camp Nou Stadium, Barcelona, Rabu (24/2/2021). Barcelona menang 3-0 atas Elche. (AP/Joan Monfort)

Bola.com, Manchester - Manchester United dikabarkan siap untuk mengakui kekalahan dalam perlombaan untuk menandatangani gelandang Barcelona, Frenkie de Jong.

MU mengejar pemain berusia 25 tahun itu sepanjang musim panas 2022. Sang manajer, Erik ten Hag mengidentifikasi pemain Timnas Belanda itu sebagai target utamanya.

Advertisement

Ten Hag berharap untuk bersatu kembali dengan mantan pemain Ajax di Old Trafford karena dia yakin dia memiliki atribut sempurna yang diperlukan untuk beradaptasi dengan gaya permainannya yang berbasis penguasaan bola.

MU diduga mencapai kesepakatan dengan Barca untuk menandatangani De Jong dengan biaya lebih dari 70 juta poundsterling bulan lalu. Tapi, sang gelandang menolak untuk pergi.

2 dari 5 halaman

Menyerah

Memphis Depay dan Frenkie de Jong - Barisan lini serang Barcelona kini kental dengan aura Timnas Belanda. Depay dan De Jong saat ini tengah berjuang bersama membawa kembali masa kejayaan Barcelona. (AFP/Lluis Gene)

De Jong tidak berniat meninggalkan Camp Nou musim panas ini. Ia ingin bermain di Liga Champions, satu hal yang tidak bisa diberikan MU musim ini.

Menurut Daily Mail, Ten Hag sekarang pasrah kehilangan pemain Belanda itu.

Penyebab lain, Chelsea, yang bersaing di Liga Champions, muncul sebagai tujuan yang realistis bagi sang gelandang.

Sebuah laporan baru-baru ini mengklaim bahwa The Blues sangat dekat untuk mencapai kesepakatan dengan Barcelona mengenai De Jong.

3 dari 5 halaman

Bertahan

Frenkie de Jong merupakan pemain asal Belanda yang saat ini merumput bersama Barcelona. Pada awal tahun 2021 nilai banderolnya sebesar 70 juta euro, namun saat ini harganya menjadi 90 juta euro. (Foto: AFP/Cristina Quicler)

Barcelona diyakini ingin melepas pemain Belanda itu musim panas ini untuk menyeimbangkan kekuangan mereka.

Namun, presiden klub Joan Laporta baru-baru ini bersikeras bahwa mereka ingin gelandang itu bertahan

"Frenkie de Jong adalah pemain Barca dengan kualitas hebat dan kami ingin dia bertahan. Dengan dia dan rekan satu timnya, kami memiliki lini tengah yang sangat kuat. Dia memiliki tawaran, tetapi kami ingin dia bertahan dan dia juga ingin bertahan."

4 dari 5 halaman

Adrien Rabiot

Bek Spezia Salvador Ferrer (kiri) berebut bola dengan gelandang Juventus Adrien Rabiot pada pertandingan Liga Italia pekan ke-28 di Allianz Stadium, Senin (7/3/2022) dini hari WIB. Juventus menang 1-0 atas Spezia lewat gol Alvaro Morata. (MIGUEL MEDINA / AFP)

Direktur sepak bola MU, John Murtough dikabarkan telah melakukan perjalanan ke Turin untuk mengamankan transfer gelandang Juventus, Adrien Rabiot.

Tim Setan Merah diduga telah mencapai kesepakatan dengan Juventus mengenai kepindahan pemain internasional Prancis itu, dengan biaya transfer diperkirakan sekitar 15 juta poundsterling.

Namun, MU belum mencapai kesepakatan pribadi dengan pemain berusia 27 tahun itu. Laporan baru-baru ini mengklaim bahwa pembicaraan antara Setan Merah dan kubu Rabiot bermasalah.

Pemain Prancis itu diyakini meminta 10 juta euro per tahun. MU disebut masih menawar soal itu.

Sumber: Daily Mail via Sports Mole

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Tim Favoritmu

Berita Terkait