Duh Pahit Banget! 5 Bintang Ini Masuk Kandidat Ballon d'Or 2022, Eh Gagal Lolos ke Piala Dunia

oleh Suharno diperbarui 16 Agu 2022, 09:25 WIB
Mohamed Salah gagal bawa Mesir ke Piala Dunia 2022 (AFP)

Bola.com, Jakarta - Ballon d'or 2022 ini kemungkinan akan melahirkan pemenang baru. Sebelumnya lebih dari satu dekade, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo selalu mendominasi.

Pada tahun ini nama sang pemenang Ballon d'or tujuh kali, Lionel Messi tidak masuk daftar 30 pemain calon kandidat peraih Ballon d'Or 2022. Sementara Cristiano Ronaldo yang telah memenangi lima Ballon d'or penampilannya biasa saja.

Advertisement

Hanya Luka Modric pada 2018 yang berhasil merengkuh Ballon d'or di sela-sela dominasi keduanya sejak 2008 hingga 2021. Untuk kali ini, kemungkinan besar Messi dan Ronaldo tidak akan merebutnya.

Sebelumnya FIFA telah mengumumkan 30 pemain sebagai kandidat peraih Ballon d'or 2022. Dari nama-nama yang telah diumumkan ada sejumlah pemain yang tidak akan berlaga di Piala Dunia 2022.

Berikut lima nama pemain yang jadi kandidat peraih Ballon d'or tetapi tidak akan bermain di Piala Dunia 2022

 

2 dari 6 halaman

5. Sebastien Haller

Sebastien Haller. Striker yang kini menjadi andalan Ajax ini sebelumnya bermain untuk West Ham United mulai 2019/2020 hingga tengah musim 2020/2021. Tampil tak sesuai ekspektasi bersama The Hammers, ia lalu pindah ke Ajax hingga kini dan telah mencetak 27 gol dari 39 laga. (AFP/Francois Walschaerts)

Ajax menjalani musim 2021/2022 yang mengesankan, setelah merengkuh gelar Eredivisie untuk ke-36 kalinya. Sebastien Haller memainkan peran utama dalam membantu Ajax meraih gelar juara.

Haller mencetak 21 gol dalam 31 penampilan dan finis sebagai pengoleksi gol terbanyak Liga Belanda. Tidak hanya di Liga Belanda, striker Pantai Gading itu juga tampil bagus di Liga Champions.

Dia mencetak 11 gol di Liga Champions dan finis di belakang Robert Lewandowski serta Karim Benzema. Sayangnya pemain yang membukukan gol dalam 7 laga berturut-turut di Liga Champions tidak akan terbang ke Qatar karena Pantai Gading tidak lolos.

 

3 dari 6 halaman

4. Luis Diaz

Kehadiran Luis Diaz di babak kedua bisa dibilang menjadi kunci dibalik kebangkitan Liverpool dan mengubah jalannya pertandingan. Diaz tidak hanya menyumbangkan satu gol tapi ia juga berhasil membuat serangan Liverpool menjadi lebih berbahaya. (AP/Alberto Saiz)

Liverpool adalah salah satu klub dengan lini penyerangan terbaik di Eropa saat ini. Salah satu pemain mereka yang paling dinamis adalah Luis Diaz, yang direkrut pada Januari 2022.

Pemain depan Kolombia itu brilian saat masih berseragam Porto musim lalu. Dia mencetak 16 gol dan mencatat empat assist dalam 24 penampilan.

Meskipun tiba di Liverpool pada Januari, Diaz juga telah mencetak 11 gol dalam 26 pertandingan. Sayangnya Kolombia gagal ke Piala Dunia 2022 dan tidak bisa melihat aksi Diaz di Qatar.

 

4 dari 6 halaman

3. Riyad Mahrez

Riyad Mahrez adalah salah satu pemain kunci Manchester City dalam meraih gelar Liga Inggris musim lalu. Pemain berkebangsaan Ajazair ini juga berjasa bawa The Citizen ke partai puncak Liga Champions walapun harus ditundukkan Chelsea. (Foto: AFP/Pool/Michael Regan)

Di skuad bertabur bintang ala Manchester City, Riyad Mahrez tetap menjadi pemain penting di bawah Pep Guardiola. Pemain asal Aljazair itu bermain fantastis di sayap kanan City.

Meski hanya memainkan 15 pertandingan Liga Inggris karena cedera, pemain kidal itu mencetak 11 gol dan mencatatkan lima assist. Mahrez juga mencetak tujuh gol di Liga Champions hingga laga semifinal.

Mahrez memang layak mendapat tempat di nominasi Ballon d'or. Sayangnya Mahrez dan Aljazair tidak akan ikut dalam pertarungan di Piala Dunia 2022.

 

5 dari 6 halaman

2. Erling Haaland

Erling Haaland berhasil membuktikan dirinya sebagai salah satu striker terbaik Eropa di usianya yang masih menginjak 21 tahun. Sayangnya, penyerang andalan Dortmund itu tak bisa membuktikan kemampuannya di Piala Dunia 2022 usai Norwegia gagal mentas dari fase grup. (AFP/Jorge Guerrero)

Sangat sedikit anak muda di dunia sepak bola yang konsisten seperti Erling Haaland dalam kariernya sejauh ini. Bersama Borussia Dortmund, dia mencetak 62 gol dalam 67 pertandingan di Bundesliga.

Pada musim lalu, Haaland juga mendulang 22 gol dalam 24 penampilan liga. Kalau bukan karena cederanya, pemain Norwegia itu pasti akan berhasil mencetak lebih banyak gol.

Sayangnya fans belum bisa melihat penampilan pemain baru Manchester City ini di Piala Dunia. Alasannya karena Norwegia tidak akan berpartisipasi di Qatar.

 

6 dari 6 halaman

1. Mohamed Salah

Mohamed Salah. Sumbangsih satu gol dan satu assistnya dalam kemenangan 3-0 Liverpool atas Crystal Palace membawa Liverpool untuk sementara berbagi puncak klasemen Liga Inggris bersama Chelsea dengan 13 poin dan selisih gol yang identik, surplus 11 gol. (AP/Jon Super)

Jurgen Kloop dan Liverpool tidak salah mendatangkan Mohamed Salah dari AS Roma menjelang musim 2017/2018. Dia telah menyumbangkan 158 gol dan memberikan 64 assist dalam 256 pertandingan bersama The Reds.

Salah satu penampilan terbaiknya datang musim lalu ketika Salah melesakkan 23 gol di Liga Inggris. Dia memenangi Sepatu Emas bersama dengan Son Heung-min di Liga Inggris musim lalu.

Setelah tampil di Piala Dunia 2018, Salah tidak akan berlaga lagi pada Piala Dunia 2022. Mesir gagal mengalahkan Senegal di kualifikasi dan tida

Sumber: Sportkeeda

Berita Terkait