Liga Inggris: Nyaris Semua Pemain Liverpool Bapuk Saat Diimbangi Crystal Palace, Darwin Nunez Paling Kebangetan

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 16 Agu 2022, 06:49 WIB
Laga Liverpool kontra Crystal Palace pada Selasa (16/08/2022) merupakan penampilan kandang perdana Darwin Nunez di Liga Inggris. Sayangnya, ia kembali gagal memberikan kemenangan perdana untuk timnya dan bahkan harus diusir wasit karena terkena kartu merah. (AP/Jon Super)

Bola.com, Jakarta Liverpool ditahan imbang Crystal Palace dengan skor 1-1 dalam duel pekan ke-2 Liga Inggris 2022/2023, Selasa (16/8/2022). Darwin Nunez menjadi pemain terburuk pada laga ini.

Bermain di Anfield, Liverpool boleh menguasai bola, tapi jelas tidak bisa menyuguhkan level tertinggi. Permainan The Reds tidak terhubung, barisan bek pun tampak kurang koordinasi.

Advertisement

Kali ini, Palace unggul lebih dahulu lewat gol Wilfried Zaha di babak pertama (32'). Liverpool sempat tertekan, sampai akhirnya Luis Diaz menyamakan kedudukan di babak kedua (61').

Hasil ini tidak cukup bagus bagi Liverpool yang baru meraih dua poin dari dua hasil imbang di Premier League 2022/23 yang tayang di Vidio, SCTV, dan O Channel.

2 dari 7 halaman

Kiper

Alisson Becker. Kiper utama Liverpool asal Brasil berusia 29 tahun yang telah 4 musim membela The Reds mendapat gaji sebesar 150 ribu pound atau setara Rp2,9 miliar per pekan yang berlaku sejak pemutakhiran kontrak pada Agustus 2021 lalu yang berlaku hingga tahun 2026. (AFP/Miguel Medina)

Alisson Becker | 6

Alisson tidak banyak aktif di laga ini. Liverpool lebih dominan mengontrol bola, jadi Palace hanya sesekali mendapatkan peluang.

Biar begitu, dia tidak berkutik menahan gol Wilfried Zaha. Alisson sudah menjatuhkan tubuh ke arah yang tepat, tapi sepakan Zaha terlalu keras.

Untungnya, setelah kebobolan Alisson meningkatkan kewaspadaan. Dia membuat sejumlah penyelamatan penting, termasuk menepis sepakan Zaha dalam situasi serupa di babak kedua.

3 dari 7 halaman

Bek

Eberechi Eze dari Crystal Palace, tengah, ditantang oleh Joe Gomez dari Liverpool, kanan, Jordan Henderson dari Liverpool selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Crystal Palace di stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Senin, 8 Agustus. 15, 2022. (Foto AP/Jon Super)

Trent Alexander-Arnold | 7

Trent bermain lebih baik di laga ini, operan-operannya akurat, khususnya ke area kotak penalti. Di laga ini Trent lebih leluasa mendapatkan ruang di lini tengah, sayangnya dia tidak banyak membantu tim.

Nat Phillips | 4

Phillips mendapatkan kesempatan jadi starter setelah lebih dari setahun. Dia main cukup baik di awal laga, tapi semakin mudah kehilangan bola di babak kedua dan harus ditarik.

Virgil van Dijk | 7

Van Dijk main cukup baik dan harus bekerja keras mengawal Zaha. Sayangnya, Phillips tidak banyak membantu Van Dijk dalam duet di jantung pertahanan Liverpool. Van Dijk semakin sibuk saat Liverpool main dengan 10 pemain.

Andy Robertson | 6

Robertson tidak terlalu terlihat di laga ini, sisi kiri serangan Liverpool tampak tidak berbahaya. Dia membantu pertahanan dengan cukup baik, tapi tidak benar-benar tampil menonjol.

4 dari 7 halaman

Gelandang

Alih-alih menyamakan kedudukan setelah jeda, The Reds malah kehilangan satu pemain mereka. Darwin Nunez yang terpancing dengan gerakan Joachim Andersen malah membalas dengan berusaha menanduk menggunakan kepalanya. (AP/Jon Super)

Fabinho | 5

Fabinho tidak seperti biasanya, ceroboh, lambat, dan tidak begitu aktif secara defensif. Dia terlalu mudah dilewati lawan, lini tengah Liverpool jadi kehilangan tajinya. Untungnya, aliran bola Fabinho cukup baik.

Harvey Elliott | 7

Kerja keras Elliott jadi pertunjukan paling menonjol di pertandingan ini. Dia berani membawa bola dan terus coba menciptakan peluang. Elliott bahkan hampir mencetak gol, sayangnya kurang beruntung.

James Milner | 6

Milner tidak begitu terlihat, aksinya tidak benar-benar menonjol. Dia beberapa kali mendapatkan kesempatan menembak, tapi tidak bisa memaksimalkannya.

5 dari 7 halaman

Penyerang

Nunez diturunkan oleh Jurgen Klopp sebagai starter pada skema 4-3-3 Liverpool, bersama Mohamed Salah dan Luis Diaz. Hasilnya, The Reds mampu mengurung pertahanan Crystal Palace dan menciptakan beberapa peluang berbahaya. (AP/Jon Super)
  • Luis Diaz | 7,5

Diaz layak disebut sebagai pemain terbaik Liverpool di laga ini. Dia mencetak gol penyeimbang dan terus mencoba mencari celah untuk mencetak gol. Etos kerjanya patut diacungi jempol.

  • Mohamed Salah | 6

Salah sering terlihat frustrasi di pertandingan ini. Dia sulit melepaskan diri dari kawalan lawan. Tidak banyak peluang, Salah pun membuang operan matang Trent.

  • Darwin Nunez | 3

Debut kandang yang berjalan buruk bagi Nunez. Dia tidak banyak mendapatkan peluang dan terisolasi di lini depan. Lalu, Nunez kehilangan kontrol emosi, menanduk lawan, dan diusir wasit dengan kartu merah ketika tim paling membutuhkannya.

Sumber: Bola, Express, Premier League

Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas, published 16/8/2022)

 

6 dari 7 halaman

Persaingan di Liga Inggris 2022/2023

Berita Terkait