Prediksi Liga Italia, Atalanta Vs AC Milan: Ujian untuk Rossoneri di Awal Musim

oleh Aryo Atmaja diperbarui 21 Agu 2022, 06:30 WIB
Liga Italia - Atalanta Vs AC Milan (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Juara bertahan Liga Italia, AC Milan akan diuji tim kuat Atalanta pada pekan kedua Serie A 2022/2023. Rossoneri melawat ke markas Atalanta di Gewiss Stadium, Senin (22/8/2022) dini hari pukul 01.45 WIB.

Akan menjadi laga yang tidak mudah bagi AC Milan, meski mereka sukses melalui laga pertamanya dengan memuaskan. Menjamu Udinese di San Siro, sang juara bertahan menang 4-2. Sekarang, lawan yang lebih berat sudah menunggu mereka.

Advertisement

Sama seperti Milan, Atalanta juga menang dengan margin dua gol di pekan pembuka. La Dea menaklukkan tuan rumah Sampdoria 2-0 melalui gol-gol Rafael Toloi dan Ademola Lookman.

Ketika melawan Sampdoria, Atalanta kalah penguasaan bola maupun jumlah tembakan. Namun, Atalanta tetap mampu keluar sebagai pemenang. Counter attack Atalanta, seperti yang ditunjukkan ketika mereka mencetak gol kedua ke gawang Sampdoria melalui Lookman di pengujung laga, perlu diwaspadai oleh barisan belakang Milan.

Milan sendiri sempat lengah di menit-menit awal saat meladeni Udinese, dan itu membuat mereka kebobolan gol cepat pada menit ke-2. Akan tetapi, Milan akhirnya menang 4-2 melalui penalti Theo Hernandez, dua gol Ante Rebic, dan satu gol Brahim Diaz.

AC Milan tentu mengincar kemenangan kedua. Mereka punya peluang untuk meraihnya. Namun, Rossoneri harus bertahan lebih baik daripada ketika dibobol dua gol oleh Udinese di laga pertama. Jika tidak, maka La Dea bisa saja melukai mereka.

2 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Tertinggal satu gol, Atalanta berusaha keras mencari gol penyeimbang. Namun usaha Luis Muriel dkk tak kunjung berbuah gol. (AP/Antonio Calanni)

Atalanta (3-4-1-2): Musso; Toloi, Okoli, Djimsiti; Hateboer, De Roon, Koopmeiners, Maehle; Pasalic; Muriel, Zapata.

Pelatih: Gian Piero Gasperini.

AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kalulu, Tomori, Theo Hernandez; Tonali, Bennacer; Messias, Diaz, Leao; Rebic.

Pelatih: Stefano Pioli.

3 dari 5 halaman

Head to head

AC Milan yang tampil lebih dahulu menghadapi tamunya Atalanta sempat mendapatkan perlawanan sengit di babak pertama. Davide Calabria dkk belum mampu mencetak gol hingga 45 menit pertama usai. (AP/Antonio Calanni)

Head-to-Head di Serie A

  • Pertemuan: 122
  • Atalanta menang: 25
  • Gol Atalanta: 123Seri: 43
  • AC Milan menang: 54
  • Gol AC Milan: 195.

5 Pertemuan Terakhir

  • 15-05-2022 Milan 2-0 Atalanta (Serie A)
  • 04-10-2021 Atalanta 2-3 Milan (Serie A)
  • 24-05-2021 Atalanta 0-2 Milan (Serie A)
  • 24-01-2021 Milan 0-3 Atalanta (Serie A)
  • 25-07-2020 Milan 1-1 Atalanta (Serie A).
4 dari 5 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Ante Rebic mencetak gol ke gawang Udinese untuk membantu AC Milan menang 4-2 pada laga perdana Liga Italia 2022/2023 di Stadion San Siro, Minggu (14/8/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Antonio Calanni)
  • Atalanta cuma menang 3 kali dalam 10 laga terakhirnya di Serie A (M3 S2 K5).
  • Atalanta tanpa kemenangan dalam 6 laga kandang terakhirnya di Serie A (M0 S3 K3).
  • Atalanta selalu kebobolan 1 gol dalam 2 laga kandang terakhirnya di Serie A.
  • Milan selalu menang dalam 7 laga terakhirnya di Serie A.
  • Milan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 dari 7 laga terakhirnya di Serie A.
  • Milan tak terkalahkan dalam 12 laga tandang terakhirnya di Serie A (M9 S3 K0).
  • Milan mencatatkan 4 clean sheet dalam 6 laga tandang terakhirnya di Serie A.
  • Milan selalu menang dan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga terakhirnya melawan Atalanta di Serie A.

Prediksi skor akhir: Atalanta 1-2 AC Milan.

Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, published 20/8/2022)

5 dari 5 halaman

Yuk Tengok Persaingan Tim Favoritmu Saat Ini

Berita Terkait