Bola.com, Jakarta - Gelandang Liverpool, Fabinho, mengeluarkan pernyataan menohok mengenai situasi yang menimpa Manchester United (MU). Ia tidak peduli akan penampilan Setan Merah di Liga Inggris 2022/2023.
Liverpool akan bertamu ke markas MU pada pekan ketiga Liga Inggris 2022/2023, Rabu (23/8/2022) dini hari WIB di Old Trafford. Mohamed Salah dkk. dijagokan keluar sebagai pemenang.
Bekal kemenangan 5-0 musim lalu di tempat yang sama jadi alasan kuat meski Liverpool musim ini belum stabil. Fabinho punya pendapatnya sendiri.
"Saat itu saya mau tim menekan lebih keras, menyerang lebih kuat, dan saya ingat kami berusaha untuk menguasai bola lebih banyak ketimbang langsung menusuk," kenang Fabinho yang kemungkinan besar absen pada laga nanti.
"Mengambil perspektif seorang suporter, saya tentu ingin tim mencetak banyak gol dan membuat sejarah di Old Trafford. Tapi kemenangan 5-0 ya lumayan lah," ujarnya lagi.
Tidak Peduli
Lebih lanjut, Fabinho cenderung tidak peduli dengan kondisi mengenaskan MU musim ini. Dua kekalahan beruntun membuat Cristiano Ronaldo cs duduk di dasar klasemen sementara.
Liverpool, di sisi lain, tidak konsisten juga. Dua hasil imbang melawan Fulham dan Crystal Palace menunjukkan kalau The Reds masih jauh dari kata memuaskan musim ini.
"Bodo amat! Kalau Liverpool menang dan bikin MU tambah sengsara, ya mau bagaimana," ujarnya menambahkan.
Andai City Juga Terjerembab
Fabinho benar-benar pragmatis soal pandangannya terhadap MU. Ia sampai berharap Man City mengalami situasi serupa.
"MU itu tim besar yang sudah melakukan investasi besar-besaran. Melihat mereka gagal ya bagus, dong. Bagus karena makin sedikit pesaingnya," kata Fabinho melanjutkan.
"Kalau bisa Man City juga sama, saya akan senang melihat mereka terpuruk," ujarnya lagi.
Sumber: Independent
Jadwal MU Vs Liverpool
Selasa, 23 Agustus 2022
- 02.00 WIB
- MU vs Liverpool
- Live streaming: Vidio