Bola.com, Manchester - Eric Bailly dipastikan angkat kaki dari Manchester United pada bursa transfer musim panas tahun ini. Mantan bek Villarreal itu pun sudah berpamitan dengan rekan setimnya di MU.
Bailly dikabarkan tidak bahagia di Manchester United sejak musim ini. Pasalnya, pemain berusia 28 tahun tersebut kesulitan menembus skuad inti Tim Setan Merah.
Meski begitu, Eric Bailly ingin bertahan di MU. Namun, dia gagal mencuri perhatian manajer Manchester United, Erik Ten Hag. Alhasil, Bailly memutuskan untuk pergi pada musim panas tahun ini.
Pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, mengklaim Eric Bailly akan segera cabut dari Manchester United, dan melanjutkan kariernya bersama Olympique Marseille.
Hanya Dipinjamkan
Menurut laporan Romano, Manchester United sepakat melepas Bailly ke Marseille dengan status pinjaman. Rencananya, Eric Bailly akan membela klub Ligue 1 tersebut hingga 30 Juni 2023.
Marseille juga memiliki kewajiban menebus Bailly. Namun syaratnya, mereka harus lolos ke Liga Champions musim depan. Jika mereka tidak lolos, Bailly bisa dikembalikan ke MU.
Sudah Pamitan
Menurut laporan tersebut, Eric Bailly datang ke Carrington pada Selasa (23/8) pagi waktu setempat. Dia dikabarkan sudah berpamitan dengan rekan-rekan setimnya.
Selepas berpamitan, dia langsung cabut ke bandara dan bertolak ke Prancis untuk menuntaskan transfernya. Jika tidak ada halangan, besok Bailly sudah diperkenalkan sebagai pemain baru Marseille.
Sudah Ada Pengganti
Manchester United tidak panik dengan kepergian Bailly. Mereka sudah memiliki pengganti sang bek di tim mereka.
Tim Setan Merah telah merekrut Lisandro Martinez dari Ajax Amsterdam untuk memperkuat lini pertahanan.
Sumber: Fabrizio Romano
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi/Published: 23/08/2022)