BRI Liga 1: Melakukan Joget Provokatif, Osas Saha Didenda Komdis PSSI Rp25 Juta

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 28 Agu 2022, 14:51 WIB
Pemain Persita Tangerang, Osas Saha dalam laga pekan ke-3 BRI Liga 1 2022/2023 antara Persita Tangerang melawan Dewa United di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (7/8/2022) malam WIB. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Komite Disiplin PSSI mengonfirmasi hasil sidang yang digelar pada 24 Agustus 2022. Terdapat beberapa klub dan pemain yang terbukti melakukan pelanggaran di BRI Liga 1 2022/2023 sehingga mendapatkan sanksi.

Hukuman untuk pemain diterima penyerang Persita Tangerang, Osas Saha. Pemain naturalisasi itu mendapatkan sanksi denda sebesar Rp25 juta.

Advertisement

Sanksi itu diberikan Komdis PSSI terkait aksi provokatif berupa berjoget ketika menghadapi Persikabo 1973 pada 19 Agustus 2022. Osas dianggap melanggar aturan disiplin, karena melakukan gestur berjoget dengan tujuan untuk melakukan provokasi.

Sanksi individu juga diberikan kepada gelandang RANS Nusantara FC, Athur Bonai. Sang pemain mendapatkan saksi larangan bermain satu pertandingan plus denda Rp10 juta, karena melakukan sikutan ke arah pemain lawan saat menghadapi Persija Jakarta (20/8/2022).

Sanksi serupa juga diberikan kepada pemain Borneo FC Samarinda, Kei Hirose. Pemain asal Jepang itu disanksi karena melakukan gerakan menendang kepada pemain lawan saat menghadapi Persebaya Surabaya (19/8/2022).

2 dari 5 halaman

Persib Amsyong

Bobotoh Persib menyalakan flare usai laga melawan Arema FC pada laga persahabatan di Stadion GBLA, Bandung, Minggu (18/3/2018). Persib menang 2-1 atas Arema FC. (Bola.com/Asprilla Dwi Adha)

Persib Bandung kembali mendapatkan sanksi denda dari Komdis PSSI. Sanksi berupa denda sebesar Rp200 juta diterima karena aksi suporter menyalakan suar pada laga BRI Liga 1.

Penyalaan suar itu terjadi saat menghadapi PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo (19/8/2022). Suar yang menyala tak hanya satu, namun terdapat pada beberapa titik di tribune suporter.

Dengan demikian, Persib sudah mendapatkan sanksi Rp400 juta akibat suar. Sebelumnya, sanksi serupa juga diberikan saat penyalaan suar melawan Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang (24/7/2022).

3 dari 5 halaman

Persebaya dan Barito

Sayangnya, kembalinya ketiga pemain PSIS Semarang tersebut di Stadion Gelora Bung Tomo harus menelan pil pahit. Mereka ditaklukkan oleh gol tunggal Marselino Ferdinan di waktu injury time babak kedua yang membuat Persebaya Surabaya meraih kemenangan keduanya pada musim ini. (Bola.com/Wahyu Pratama)

Komdis PSSI juga memberikan sanksi kepada Persebaya Surabaya. Sanksi yang diberikan berupa denda sebesar Rp20 juta, karena aksi pelemparan yang dilakukan suporter.

Pelemparan terjadi saat menghadapi Borneo FC (19/8/2022). Suporter Persebaya melempar satu bungkusan kertas berisi makanan dan satu buah sandal karet.

Adapun Barito Putera mendapatkan sanksi denda sebesar Rp25 juta. Hukuman itu diberikan karena bola yang digunakan pada saat pertandingan terdapat tulisantangan “BP” menggunakan spidol berwarna biru.

4 dari 5 halaman

Hasil dan Jadwal Pekan Ketujuh

Liga 1 - Ilustrasi BRI Liga 1_Alternatif (Bola.com/Adreanus Titus)

Sabtu, 27 Agustus 2022

  • Bali United 4-0 Persik Kediri
  • Madura United 2-1 Persikabo 1973
  • PSS Sleman 0-1 Persebaya Surabaya

Minggu, 28 Agustus 2022

  • Bhayangkara FC Vs Persita Tangerang
  • Borneo FC Vs Persis Solo
  • Arema FC Vs Persija Jakarta

Senin, 29 Agustus 2022

  • Dewa United Vs PSIS Semarang
  • RANS Nusantara FC Vs Barito Putera
  • PSM Makassar Vs Persib Bandung
5 dari 5 halaman

Simak Posisi Tim Kesayangan Anda di BRI Liga 1