Foto : Fans Olympiakos Sambut Meriah Kehadiran Marcelo Dari Real Madrid

BolaCom | Ikhwan Yanuar Harun Diperbarui 06 Sep 2022, 20:04 WIB
Marcelo Vieira punya klub baru. Setelah kontraknya habis di Real Madrid, bek asal Brasil memulai petualangan selanjutnya di klub Yunani, Olympiakos Piraeus. (AFP/Angelos Tzortzinis)
Olympiakos memperkenalkan pemain baru mereka, Marcelo usai kontraknya habis bersama Real Madrid. (AFP/Angelos Tzortzinis)
Mantan kapten Real Madrid, Marcelo telah menandatangani kontrak selama satu tahun dengan klub Liga Super Yunani, Olympiacos. Tidak ada klausul pelepasan untuk pemain berposisi sebagai bek kiri ini. Pemain berusia 34 tahun itu didatangkan dengan status bebas transfer. (AFP/Angelos Tzortzinis)
Marcelo yang besar di Real Madrid menandatangani kontrak selama satu tahun dengan status bebas transfer dengan Olympiakos. (AFP/Angelos Tzortzinis)
Bersama Real Madrid ia bermain dalam 546 pertandingan dan mencetak 38 gol. Pemain asal Brasil ini mengukuhkan dirinya sebagai salah satu pemain terbaik dalam sejarah tim setelah mampu memenangkan 5 Liga Champions, 6 gelar LaLiga, 3 Kejuaraan Dunia Antar Klub, 3 Piala Super Eropa, 5 Piala Super Spanyol dan 2 Copa del Rey. (AFP/Angelos Tzortzinis)
Bersama Real Madrid ia bermain dalam 546 pertandingan dan mencetak 38 gol. Pemain asal Brasil ini mengukuhkan dirinya sebagai salah satu pemain terbaik dalam sejarah tim setelah mampu memenangkan 5 Liga Champions, 6 gelar LaLiga, 3 Kejuaraan Dunia Antar Klub, 3 Piala Super Eropa, 5 Piala Super Spanyol dan 2 Copa del Rey. (AFP/Angelos Tzortzinis)
Nasib Marcelo bahkan sempat dilaporkan lebih dekat dengan pensiun. Dan sejumlah tim mencoba mendekatinya, tetapi akhirnya kesepakatan tidak pernah tercapai. Namun Marcelo akhirnya memilih untuk bergabung dengan klub raksasa di Yunani tersebut. (AFP/Angelos Tzortzinis)
Suporter Olympiakos pun menyambut gembira kedatangan pria berumur 34 tahun tersebut yang mempunyai nama lengkap Marcelo Vieira. Tidak kurang dari 20.000 pendukung Olympiakos menyambut bintang asal Brasil saat memasuki stadion. (AFP/Angelos Tzortzinis)