Foto: Pemain Top yang Mencetak 2 Gol di Laga Perdana Liga Champions

oleh Muhammad Iqbal Ichsan diperbarui 07 Sep 2022, 07:23 WIB
Ketajaman Erling Haaland berlanjut di Liga Champions 2022/2023. Kontribusinya turut berandil membawa Manchester City membungkam Sevilla 4-0 di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Rabu (7/9/2022). (AP/Jose Breton)
Haaland memborong dua gol dalam kemenangan Manchester City kali ini. Sementara itu, dua gol lainnya masing-masing diciptakan oleh Phil Foden dan Ruben Dias. (AP/Jose Breton)
Paris Saint-Germain (PSG) sukses menjinakkan Juventus 2-1 pada matchday pertama Liga Champions 2022/2023 di Parc des Princes, Rabu (7/9/2022). (AP/Thibault Camus)
Kylian Mbappe mengamuk dengan memborong dua gol masing-masing pada menit kelima dan 22. (AP/Thibault Camus)
RB Leipzig memulai kiprahnya di Liga Champions 2022/2023 dengan hasil buruk yakni dipermalukan tamunya dari Ukraina Shakhtar Donetsk dengan skor 1-4. (AP/Michael Sohn)
Marian Shved benar-benar menjadi mimpi buruk Timo Werner dan kawan-kawan. Bomber Shakhtar Donetsk itu memborong dua dari empat gol kemenangan di Redbull Arena tersebut. (AP/Michael Sohn)

Berita Terkait