Bola.com, Manchester - Manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag dikabarkan ingin melibatkan Cristiano Ronaldo lebih banyak dalam beberapa minggu mendatang.
Pemain asal Portugal telah menjadi pemain pengganti dalam empat pertandingan terakhir MU di Liga Inggris. Namun, dia terkesan setelah turun dari bangku cadangan dan akan berharap mendapatkan lebih banyak menit bermain di pertandingan mendatang.
Ronaldo meminta pergi pada musim panas 2022 karena ingin bermain di Liga Champions. Namun, keinginannya ditolak. Ten Hag menjelaskan bahwa dia melihat pemain berusia 37 tahun itu sebagai bagian penting dari rencananya.
Ronaldo berjuang untuk beraksi di Old Trafford. Dia hanya menjadi starter dalam satu pertandingan musim ini, saat MU digilas Brentford 0-4.
Pengalaman di Eropa
Meski begitu, mantan bintang Real Madrid dan Juventus itu tampil bagus dari bangku cadangan dalam beberapa pekan terakhir.
Menujur jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, yang menulis untuk CaughtOffside, Ten Hag ingin melibatkan Ronaldo lebih banyak karena kebutuhan MU. Di level Eropa, pengalaman CR7 tak diragukan lagi.
"Semua sumber sekarang memberi tahu saya bahwa Cristiano bekerja di level terbaik," katanya.
“Dia tidak pernah membuat masalah dalam sesi latihan dan menghormati semua keputusan Erik ten Hag. Ronaldo telah menghabiskan banyak waktu di bangku cadangan, tetapi Manchester United tahu bahwa Ten Hag ingin melibatkannya lebih dan lebih dalam beberapa minggu mendatang," lanjutnya.
Rekor di Liga Champions
Ronaldo melewatkan pra-musim karena masalah pribadi dan pada awal musim, dia berjuang untuk menemukan kembali ketajamannya. Namun dengan semakin terbiasanya veteran dengan cara berpikir Ten Hag, kemungkinan dia akan segera kembali ke tim.
Tapi, di level Eropa, MU selayaknya mengandalkan CR7. Ronaldo ada di posisi pertama dalam daftar pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah Liga Champions. Dia mencetak 141 gol di kompetisi elite Eropa.
Ronaldo berhasil mengangkat trofi Liga Champions sebanyak lima kali, yakni pada musim 2007/08, 2013/14, 2015/16, 2016/17 dan 2017/18.
Statistik Musim Lalu
Di Liga Champions musim lalu, Cristiano Ronaldo merupakan pencetak gol terbanyak MU dengan enam gol. Di Premier League, Ronaldo juga pencetak gol terbanyak Setan Merah dengan 18 gol.
Jadwal Liga Europa
Kamis, 8 September 2022
- 23.45 WIB: PSV Vs Bodo/Glimnt (Vidio)
- 23.45 WIB: FC Zurich Vs Arsenal (SCTV, Vidio)
- 23.45 WIB: Feberbahce Vs Dynamo Kyiv (Vidio)
- 23.45 WIB: Ludogorets Vs AS Roma (Vidio)
- 23.45 WIB: AEK Larnaca Vs Rennes (Vidio)
- 23.45 WIB: Malmo Vs Braga (Vidio)
- 23.45 WIB: HJK Vs Real Betis (Vidio)
- 23.45 WIB: Union Berlin Vs Union Saint-Gilloise (Vidio)
Jumat, 9 September 2022
- 02.00 WIB: Lazio Vs Feyenoord (Vidio)
- 02.00 WIB: Manchester United Vs Real Socieadad (SCTV, Vidio)
- 02.00 WIB: Crevena Zvezda Vs Monaco (Vidio)
- 02.00 WIB: Ferencvaros Vs Trabzonspor (Vidio)
- 02.00 WIB: Omonia Vs Sheriff (Vidio)
- 02.00 WIB: SK Sturm Graz Vs Midtjylland (Vidio)
- 02.00 WIB: Nantes Vs Olympiacos (Vidio)
- 02.00 WIB: SC Freiburg Vs Qarabag FK (Vidio)