Rapor Pemain MU Vs Real Sociedad: Cristiano Ronaldo Paling Ambyar, Antony Tidak Efektif

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 09 Sep 2022, 07:25 WIB
Pemain Manchester United Cristiano Rolando dan rekan setimnya terlihat sedih usai dipermalukan Real Sociedad pada pertandingan perdana Grup E Liga Europa. MU kalah 0-1 dari Sociedad di Old Trafford, Jumat (9/9/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Dave Thompson)

Bola.com, Manchester - Manchester United (MU) mengawali petualangan di Liga Europa dengan hasil pahit. Setan Merah malah takluk di kandang sendiri dengan skor 0-1 saat menjamu Real Sociedad pada matchday pertama fase grup di Stadion Old Trafford, Jumat (9/9/2022) dini hari WIB. 

Manajer MU, Erik ten Hag, melakukan beberapa rotasi pada pertandingan ini. Cristiano Ronaldo, Harry Maguire, Viktor Lindelof, dan Casemiro yang dalam beberapa laga terakhir dicadangkan, kali ini dipasang sebagai starter. 

Advertisement

Namun, strategi itu tidak berjalan mulus. Alih-alih menang, MU malah terkapar di kandang sendiri. 

Rentetan empat kemenangan beruntun MU di berbagai kompetisi terpaksa berakhir. Ini menjadi awal buruk bagi MU di Liga Europa. 

Bagaimana rapor pemain MU pada pertandingan melawan Real Sociedad? Siapa yang tampil paling ambyar? 

2 dari 12 halaman

David De Gea: 6,5

Penjaga gawang Manchester United David de Gea saat pertandingan Liga Inggris antara Leicester City dan MU di King Power Stadium, Jumat (2/9/2022) dini hari WIB. (AP Photo/Rui Vieira)

Dea Gea sebenarnya tidak tampil buruk pada pertandingan itu, bahkan jarang diuji sepanjang laga. Dia melakukan dua penyelamatan di babak kedua, tapi tidak bisa menggagalkan penalti. 

Penjaga gawang berkebangsaan Spanyol itu juga mendapat kartu kuning. 

 

3 dari 12 halaman

Diogo Dalot: 6,5

Diogo Dalot hampir tak tergantikan di sektor bek kanan Manchester United. Dalam enam pertandingan awal Liga Inggris 2022/2023, ia selalu dipercaya tampil sebagai starter oleh Erik ten Hag. Pria asal Portugal tersebut telah membuat rataan 2,3 tekel sukses, 1,5 intersep, dan 2,5 sapuan sebagai pemain bertahan. Sementara dalam hal menyerang, ia melakukan rata-rata 1,7 umpan kunci hingga menyumbang 1 assist. Whosored memberikan Dalot rating sebesar 7,08. (AFP/Paul Ellis)

Dalot tampil apik di awal laga, hingga babak pertama berakhir. Dia kemudian diganti saat halftime. 

Dia membuat satu umpan kunci dan empat umpan panjang yang akurat. Dalot juga membukukan satu intersepsi.

 

4 dari 12 halaman

Harry Maguire: 6,5

Hasilnya di menit ke-24 gawang De Gea akhirnya jebol. Anthony Gordon melepaskan tembakan dari luar kotak penalti, namun bola mengenai Harry Maguire dan bola berubah arah. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Everton. (AP/Rui Vieira)

Harry Maguire kembali ke starting XI sebagai kapten MU dan bermain bagus. Dia memenangi lima dari 10 duel, serta melakukan dua clearance, dan satu tekel. 

Pemain berkebangsaan Inggris itu juga mencatatkan lima bola panjang yang akurat.  

5 dari 12 halaman

Viktor Lindelof: 6,5

Victor Lindelof merupakan bek andalan Solskjaer sebelum datangnya Raphael Varane. Ia tercatat mampu memenangkan duel satu lawan satu sebesar 66% dan duel udara sebesar 61% dari empat pertandingannya. Meski begitu, Lindelot belum mampu membuat satupun clean sheet. (AFP/Peter Powell)

Lindelof juga kembali menjadi starter di tengah kebijakan Erik ten Hag melakukan rotasia. Dia memenangi empat dari tujuh duel, melakukan tiga clearance, dan satu tekel. 

 

6 dari 12 halaman

Tyrell Malacia: 7

Tyrell Malacia tampil menawan saat MU melawan Liverpool (Twitter Malacia)

Malacia aktif di sayap kiri karena sering berlari ke depan untuk membantu rekan satu timnya dalam menyerang. Dia memenangi delapan dari 10 duel dan mencatatkan satu umpan kunci, serta satu bola panjang.

 

7 dari 12 halaman

Casemiro: 7

Gelar pemain tua termahal berhasil diraih oleh Casemiro. Manchester United menjadi klub yang rela mengeluarkan 60 juta pounds untuk mendatangkan Casemiro yang sudah berumur 30 tahun. Jika melihat dari sisi kualitas, Casemiro layak dihargai 60 juta pounds. Pengalamannya sebagai trio lini tengah mematikan Real Madrid tentu patut dihargai mahal. (AP Photo/Rui Vieira)

Sosok Casemiro membawa pengaruh besar di lini tengah saat menekan Takefusa Kubo sejak awal. Dia mengoper bola dengan akurasi 75 persen, termasuk satu umpan kunci, satu umpan silang, dan empat operan panjang.

Mantan pemain Real Madrid itu juga mencatatkan tiga tembakan, dengan dua tepat sasaran dan satu lainnya diblok. Casemiro memenangi lima dari 10 duel pada laga itu.

 

8 dari 12 halaman

Christian Eriksen: 7

Eriksen menciptakn beberapa peluan setelahnya dan itu sudah cukup untuk menunjukkan kualitasnya bahwa dia akan menjadi pemain andalan MU. (Twitter/@ManUtd)

Eriksen hanya bermain di babak pertama dan menyuguhkan performa menawan. Dia melepaskan operan dengan akurasi 84 persen, termasuk dua operan kunci, satu umpang silang, tiga bola panjang. 

 

9 dari 12 halaman

Fred: 7

Fred. Gelandang Brasil berusia 29 tahun yang kini menjalani musim ke-5 bersama Manchester United ini didatangkan pada awal musim 2018/2019 dari Shakhtar Donetsk. Ia dilepas klub Ukraina tersebut dengan nilai transfer 59 juta euro atau kini setara Rp870 miliar dan masih terikat kontrak dengan MU hingga Juni 2023. Bersama Setan Merah hingga kini ia telah tampil dalam 160 laga di semua ajang dengan torehan 8 gol dan 13 assist. (AFP/Paul Ellis)

Fred tampak tenang di lini tengah. Dia mengoper bola dengan akurasi 80 persen, termasuk dua operan kunci, dua umpan silang, dan tiga bola panjang. Dia juga memenangi delapan dari 11 duelnya dan membuat tiga tekel.

 

10 dari 12 halaman

Antony: 6,5

Antony berhasil mencuri perhatian usai tampil gemilang saat Manchester United mengalahkan Arsenal dengan skor 3-1 pada pekan keenam Liga Inggris 2022/2023, Minggu (04/09/2022). Rekrutan anyar dari Ajax Amsterdam tersebut sukses mencetak gol pembuka pada laga tersebut. Kemenangan itu juga berhasil menghentikan rekor tak terkalahkan The Gunners di lima laga awal pada musim ini. (AFP/Olis Scarff)

Antony menjadi starter dalam dua laga beruntun untuk MU dan tampak mengancam dengan kecepatannya.

Namun, dia mencatatkan satu tembakan ke gawang, tapi melenceng dari sasaran. Antony terlalu banyak menggiring bola, tapi tidak efektif menembus pertahanan Sociedad. 

11 dari 12 halaman

Antony Elanga: 7

Pemain Real Sociedad Andoni Gorosabel, kiri, dan pemain Manchester United Anthony Elanga saat pertandingan grup E Liga Europa antara Manchester United dan Real Sociedad di Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis, 9 September. 8, 2022. (AP Photo/Dave Thompson)

Elanga tampak menikmati perannya menggedor pertahanan Real Sociedad dan membukukan beberapa operan bagus. 

Dia mencatatkan dua operan sukses dan tampak apik dalam penguasan bola, melakukan empat dribel sukses. Dia menangi sembilan dari 13 duel dengan pemain lawan. 

 

12 dari 12 halaman

Cristiano Ronaldo: 6

Pemain Real Sociedad Jon Pacheco dan pemain Manchester United Cristiano Ronaldo selama pertandingan grup E Liga Europa antara Manchester United dan Real Sociedad di Old Trafford di Manchester, Inggris, Kamis, 9 September. 8, 2022. (AP Photo/Dave Thompson)

Ronaldo melempem pada laga ini, bahkan jadi pemain terburuk MU pada pertandingan ini. Dia tampil di bawah harapan. 

Ronaldo kerap sering kehilangan bola di kotak penalti, dan terlihat enggan melakukan pressing ketika Sociedad melancarkan serangan balik.

Satu-satunya kontribusi positif Ronaldo di laga ini adalah sundulannya yang membobol gawang Alex Remiro. Namun gol itu dianulir karena Ronaldo sudah offside duluan. 

Sumber: Sportkeeda 

Berita Terkait