Foto: Pemain Lapis Kedua Timnas Indonesia U-20 Obrak-abrik Hong Kong di Laga Kedua Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

oleh Hendriyan diperbarui 17 Sep 2022, 01:13 WIB
Tampil dengan sebagian besar pemain lapis kedua, Timnas Indonesia U-20 sukses mengobrak-abrik Hong Kong pada laga kedua Grup F kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Menang dengan skor 5-1, pasukan Shin Tae-yong sementara mengemas poin dan selisih gol yang identik dengan Vietnam, yaitu 6 poin hasil dari dua kemenangan dan selisih gol 9-1. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Timnas Indonesia U-20 hanya menurunkan Rahmat Beri Santoso (kiri) dan Kiper Chaya Supriadi sebagai pemain utama dalam susunan starter, selebihnya Timnas Garuda Muda menurunkan pemain lapis kedua menghadapi Hong Kong. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Timnas Indonesia U-20 sudah unggul 1-0 pada menit ke-10. Gol dicetak Rabbani Tasnim Siddiq (kedua dari kanan) via tandukan kepala memanfaatkan umpan tendangan bebas Zanadin Fariz. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Pada menit ke-22 Timnas Indonesia U-20 menambah keunggulan menjadi 2-0 lewat gol Alfriyanto Nico (kanan). Kerja sama satu duanya dengan Rabbani Tasnim Siddiq diselesaikan dengan sepakan ke arah tiang jauh yang tidak mampu dijangkau kiper Timnas Hongkong U-20, Pong Cheuk Hei. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Rabbani Taasnim Siddiq dan kawan-kawan menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 setelah aksi memikat Zanadin Fariz berbuah gol berkelas ke gawang Timnas Hong Kong U-20 pada menit ke-43. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Pada babak kedua memasuki menit ke-58, Timnas Indonesia U-20 harus kehilangan kiper Cahya Supriadi akibat mengalami cedera usai berbenturan dengan rekannya berbarengan dengan handball Ahmad Rusadi di kotak terlarang. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Cahya Supriadi akhirnya dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif dan Timnas Indonesia pun kebobolan lewat eksekusi penalti yang sebenarnya sempat diantisipasi kiper pengganti Aditya Arya Nugraha. Namun bola rebound berhasil dimanfaatkan kembali menjadi gol oleh sang eksekutor, Chen Ngo Hin. Skor pun berubah 1-3. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Setelah tempo permainan melambat sepanjang babak kedua, Marselino Ferdinan dimasukkan pada 10 menit terakhir. Hasilnya ia mampu mencetak dua gol bagi Timnas Indonesia U-20 pada menit ke-86 dan di masa injury time. Hingga laga usai skor 5-1 untuk kemenangan Timnas Indonesia U-20 tetap bertahan. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)
Dengan hasil ini, pasukan Shin Tae-yong mengemas poin dan selisih gol yang sama dengan Vietnam, yaitu 6 poin dengan selisih gol 9-1. Laga pamungkas antara Timnas Indonesia U-20 kontra Vietnam akan menjadi penentu siapa yang akan lolos ke Piala Asia U-20 2023 sebagai juara Grup F. Sang runner-up pun masih berpeluang lolos jika menjadi lima runner-up terbaik dari 10 grup yang berlaga di kualifikasi. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Berita Terkait