Bola.com, Manchester - Lisandro Martinez mengaku nyaman berduet dengan Raphael Varane di jantung pertahanan Manchester United. Bagi Martinez, Varane adalah satu di antara bek terbaik di dunia.
Bek Timnas Argentina tersebut resmi menjadi bagian dari Manchester United pada bursa transfer musim panas tahun ini. Sang bek jadi andalan Erik ten Hag di lini pertahanan
Belakangan ini Lisandro Martinez kerap diduetkan dengan Raphael Varane. Kombinasi dua bek tengah tersebut sukses membuat lini pertahanan Tim Setan Merah menjadi lebih sulit ditembus penyerang lawan.
Lisandro Martinez mengaku beruntung bisa menjadi tandem Raphael Varane di sektor pertahanan Manchester United. "Semua orang tahu betapa hebatnya Varane," ujar Martinez kepada MUTV.
Sosok Legendaris
Lisandro Martinez mengakui sejak lama mengagumi Varane. Pemain berusia 24 tahun tersebut menilai sang bek adalah satu di antara bek terbaik di dunia saat ini.
Itulah mengapa sang bek merasa bersyukur diberi kesempatan bermain dengan pesepak bola yang jadi idolnya tersebut di Manchester United.
"Bagi saya, Rapha adalah pemain legendaris. Jadi saya benar-benar senang bisa bermain dengannya di lini pertahanan kami," terangnya.
Kerja Keras
Martinez juga menegaskan performa timnya menjadi bagus bukan hanya karena dia dan Varane yang bekerja keras. Eks bek Ajax Amsterdam itu menyebut, seluruh pemain MU bekerja keras untuk bisa meraih gelar juara.
"Semua pemain di tim kami siap bermain. Semua pemain kami berlatih dengan baik dan terus bekerja keras," terang Martinez.
"Bukan hanya Varane, Harry Maguire. Luke Shaw, Donny van de Beek dan semua pemain kami siap bermain. Jadi ini situasi yang bagus untuk tim kami," paparnya.
Laga Berikutnya
Saat ini, Manchester United memasuki masa rehat. Karena jeda internasional akan dimulai pada pekan depan.
Tim Setan Merah baru akan bermain pada awal Oktober, di mana mereka akan langsung dihadapkan dengan partai derbi Manchester.
Sumber: MUTV
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi/Published: 17/09/2022)