BRI Liga 1: Arema FC Curi Poin Penuh di Markas Persik, Javier Roca Mengaku Sempat Berantakan

oleh Iwan Setiawan diperbarui 17 Sep 2022, 20:50 WIB
Arema FC menggelar latihan perdana dibawah komando pelatih baru, Javier Roca di Stadion Gajayana, Kota Malang, Rabu (7/9/2022). (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Kediri - Arema FC berhasil membungkam Persik Kediri di depan Persikmania yang hadir di Stadion Brawijaya, Kediri, dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2022/2023, Sabtu (17/9/2022). Tim berjulukan Singo Edan itu menang lewat gol tunggal Irsyad Maulana pada menit ke-81.

Namun, di balik keberhasilan ini, pelatih Arema FC, Javier Roca, mengaku timnya sempat berantakan, terutama pada babak kedua.

Advertisement

"Apa yang diprediksi selama seminggu ini terjadi. Namun, pada babak kedua, berantakan. Persik memiliki ambisi besar untuk bisa memenangkan pertandingan," ujar pelatih Arema FC asal Chile itu.

 

2 dari 5 halaman

Sempat Keteteran

Liga 1 - Persik Kediri Vs Arema FC (Bola.com/Adreanus Titus)

Arema FC sempat menerima banyak tekanan di babak kedua. Padahal pada 45 menit pertama, Singo Edan berhasil menguasai ball possession dan bermain sabar. Namun, Persik tancap gas pada babak kedua dengan serangan-serangan cepatnya.

Ini membuat Arema FC sempat keteteran. Dua pemain inti Arema FC tidak bisa melanjutkan pertandingan, yaitu Ahmad Alfarizi dan Adilson Maringa. Cedera lama kedua pemain itu kambuh karena tempo permainan yang tinggi.

"Namun, di sini mental profesional pemain terlihat. Mereka bisa keluar dari badai tekanan ini," sambung Javier Roca.

3 dari 5 halaman

Sinyal Positif

Javier Roca saat memimpin latihan Arema FC jelang laga kontra Persik di Stadion Brawijaya Kota Kediri, Sabtu (17/9/2022). (Bola.com/Gatot Susetyo)

 

Tambahan tiga poin ini membuat Arema FC naik dua tingkat ke posisi sembilan dengan 14 poin. Ini sekaligus kemenangan pertama Arema FC di tangan Javier Roca.

Ini menjadi sebuah sinyal positif bagi Arema FC. Ini sekaligus membuat pelatih asal Chile itu sementara memenangi tantangan dari klausul kontrak yang diberikan manajemen Arema FC.

Tantangan yang dimaksud adalah Javier Roca tidak boleh meraih hasil buruk dalam tiga laga beruntun. Dalam laga debut Roca sebagai pelatih Arema FC, Singo Edan kalah dari Persib Bandung.

4 dari 5 halaman

Kemenangan Pertama Javier Roca

Pelatih Arema FC, Javier Roca (tengah) di sela-sela sesi latihan timnya. (Bola.com/Iwan Setiawan)

 

Namun, kini Javier Roca membawa Arema FC mengganti poin yang hilang.

Menariknya, Javier Roca mendapatkan kemenangan pertama di markas bekas timnya, Persik Kediri. Seperti diketahui, Roca adalah pelatih Persik sejak pertengahan musim lalu hingga awal musim ini.

"Kami mendapatkan hasil terbaik di tempat yang memiliki banyak memori bagi saya. Ini laga yang emosional," pungkasnya.

5 dari 5 halaman

Posisi Arema FC di BRI Liga 1 Saat Ini

Berita Terkait