Bola.com, Milan - AC Milan akan menjamu Napoli di San Siro pada laga pekan ketujuh Serie A, Senin (19/9/2022) dini hari WIB. Bersua lawan tangguh, Milan berambisi meraup tiga poin sekaligus mempertahankan keangkeran San Siro.
I Rossoneri dan I Partenopei sama-sama belum tersentuh kekalahan di Serie A musim ini, dengan masing-masing meraih empat kemenangan dan dua hasil imbang.
Untuk selisih gol, Napoli lebih baik. Tim asuhan Luciano Spalletti itu mencetak 13 gol dan kebobolan empat, sedangkan AC Milan menorehkan 12 gol dan kebobolan enam.
Pada laga nanti, Milan dan Napoli juga sama-sama kehilangan pemain pentingnya. I Rossoneri kehilangan Rafael Leao yang dikartu merah saat menang 2-1 atas Sampdoria, sementara I Partenopei tanpa Victor Osimhen yang cedera.
Selain kehilangan Osimhen, Napoli juga tidak bakal didampingi sang pelatih Luciano Spalletti. Dia mendapatkan kartu merah saat Napoli menang 1-0 atas Spezia pada pekan lalu.
Milan dan Napoli sama-sama menang di Liga Champions tengah pekan kemarin. AC Milan menang 3-1 menjamu Dinamo Zagreb, sedangkan Napoli melumat Liverpool dengan skor 4-1.
Milan masih sempurna di kandang sendiri pada musim ini. Il Diavolo Rosso sudah berturut-turut menumbangkan Udinese (4-2), Bologna (2-0), dan Inter Milan (3-2).
Andai berhasil mengalahkan Napoli, AC Milan tak hanya mempertahankan keangkeran San Siro tetapi juga berpeluang naik ke puncak klasemen Serie A. Saat ini, Milan berada di tempat ketiga dengan 14 poin, kalah produktivitas gol dari Napoli di posisi teratas.
Prakiraan susunan pemain:
AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kalulu, Tomori, Hernandez; Benancer, Tonali; Messias, De Ketelaere, Saelemaekers; Giroud.
Pelatih: Stefano Pioli.
Info skuad: Leao (skorsing), Ibrahimovic (cedera), Florenzi (cedera), Rebic (meragukan), Origi (meragukan),
Napoli (4-3-3): Meret; Di Lorenzo, Rrahmani, Kim, Oliveira; Anguissa, Lobotka, Zielinski; Politano, Simeone, Kvaratskhelia.
Pelatih: Luciano Spalletti (skorsing).
Info skuad: Demme (cedera), Osimhen (cedera), Lozano (meragukan).
Statistik dan Catatan Pertemuan Kedua Tim:
Head to head:
- 07-03-2022 Napoli 0-1 AC Milan (Serie A)
- 20-12-2021 AC Milan 0-1 Napoli (Serie A)
- 15-03-2021 AC Milan 0-1 Napoli (Serie A)
- 23-11-2020 Napoli 1-3 AC Milan (Serie A)
- 13-07-2020 Napoli 2-2 AC Milan (Serie A)
Lima Pertandingan Terakhir AC Milan:
- 30-08-22 Sassuolo 0-0 AC Milan (Serie A)
- 03-09-22 AC Milan 3-2 Inter (Serie A)
- 07-09-22 Salzburg 1-1 AC Milan (Liga Champions)
- 11-09-22 Sampdoria 1-2 AC Milan (Serie A)
- 14-09-22 AC Milan 3-1 Dinamo Zagreb (Liga Champions)
Lima Pertandingan Terakhir Napoli:
- 01-09-22 Napoli 1-1 Lecce (Serie A)
- 04-09-22 Lazio 1-2 Napoli (Serie A)
- 08-09-22 Napoli 4-1 Liverpool (Liga Champions)
- 10-09-22 Napoli 1-0 Spezia (Serie A)
- 15-09-22 Rangers 0-3 Napoli (Liga Champions)
Persentase menang:
AC Milan 55 - 45 Napoli
Data dan Fakta:
1. AC Milan cuma menang 3 kali dalam 16 laga terakhirnya melawan Napoli di semua kompetisi (M3 S5 K8).
2. AC Milan selalu kalah dengan skor 0-1 dalam 2 laga kandang terakhirnya melawan Napoli di Serie A.
3. Milan cuma menang 1 kali dalam 8 laga kandang terakhirnya melawan Napoli di semua kompetisi (M1 S3 K4).
4. AC Milan tak terkalahkan dalam 22 laga terakhirnya di Serie A (M15 S7 K0).
5. Milan selalu menang dalam 6 laga kandang terakhirnya di Serie A.
6. AC Milan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 4 laga kandang terakhirnya di Serie A.
7. Milan mencatatkan 8 clean sheet dalam 11 laga kandang terakhirnya di Serie A.
8. Napoli memenangi 8 dari 10 laga terakhirnya di Serie A (M8 S2 K0).
9. Napoli tak terkalahkan dalam 5 laga tandang terakhirnya di Serie A (M4 S1 K0).
10. Napoli cuma kalah 1 kali dalam 15 laga tandang terakhirnya di Serie A (M10 S4 K1).
Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana/Published: 17/09/2022)