Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Timnas Indonesia U-20 Vs Vietnam Malam Ini di Indosiar serta Vidio: Sang Penentu!

oleh Aryo Atmaja diperbarui 18 Sep 2022, 08:15 WIB
Piala Asia U-20 - ilustrasi Timnas Indonesia U-20 + Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-20 melakoni ujian krusial pada matchday terakhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Minggu (18/9/2022) yang akan disiarkan langsung di Indosiar dan live streaming di Vidio. Melawan Vietnam di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pasukan Shin Tae-yong diwajibkan meraih kemenangan.

Timnas Indonesia U-20 tampil apik dalam dua laga yang sudah dilakoni di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Skuad Garuda Nusantara meraih enam poin hasil dua kali menang, mencetak sembilan gol, dan hanya sekali kebobolan.

Advertisement

Sayangnya, Vietnam juga memiliki pencapaian yang sama persis dengan Timnas Indonesia U-20. Situasi itu membuat peta persaingan menuju juara Grup F yang mana mendapatkan tiket lolos langsung ke Piala Asia U-20 2023 menjadi sangat berat.

Timnas Indonesia U-20 wajib meraih kemenangan untuk bisa lolos langsung ke Piala Asia U-20 2023. Bila menelan kekalahan, maka nasib Marselino Ferdinan dkk. akan ditentukan tim lain yang dipertaruhkan pada klasemen kecil sesama runner-up dari grup lain.

2 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan

Piala Asia U-20 - Adu Lini Tengah - Timnas Indonesia U-20 Vs Vietnam (Bola.com/Adreanus Titus)

Matchday ke-3 Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

  • Timnas Indonesia U-20 Vs Vietnam
  • Minggu, 18 September 2022
  • Pukul: 20.00 WIB
  • Siaran Langsung: Indosiar
  • Live Streaming: Vidio
  • Link Live Streaming: https://www.vidio.com/live/9801-afc-u-20-asian-cup-qualification-2023
3 dari 5 halaman

Semangat Membara

Tampil dengan sebagian besar pemain lapis kedua, Timnas Indonesia U-20 sukses mengobrak-abrik Hong Kong pada laga kedua kualifikasi Grup F Piala Asia U-20 2023. Menang dengan skor 5-1, pasukan Shin Tae-yong sementara mengemas poin dan selisih gol yang identik dengan Vietnam, yaitu 6 poin hasil dari dua kemenangan dan selisih gol 9-1. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Pelatih Shin Tae-yong menegaskan Timnas Indonesia U-20 sudah siap memberikan 100 persen kemampuan pada laga pamungkas melawan Vietnam. Berbagai cara diantisipasi, termasuk potensi duel harus ditentukan melalui adu penalti.

Skenario itu terjadi bila mana dalam 90 menit pertandingan nanti kedua tim bermain imbang. Pelatih Shin Tae-yong mengaku sudah memperhitungkan dengan matang segala kemungkinan.

"Saya ingin mengantisipasi segala sesuatu yang mungkin terjadi. Satu persen pun saya tidak mau lepas untuk persiapan," kata Shin Tae-yong di sela-sela latihan Timnas U-20 di Lapangan Tot Heil Onzer Ribbenkast (THOR), Surabaya.

Shin Tae-yong memiliki rapor buruk melawan Vietnam di segala kelompok umur, yakni belum pernah menang hingga mencetak gol. Terkait rapor minor itu, pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan sudah waktunya Timnas Indonesia U-20 meraih kemenangan atas Vietnam.

"Saya percaya diri saja. Ini waktunya kita menang melawan Vietnam," tegas Shin Tae-yong.

4 dari 5 halaman

Siap Beri Kejutan

Pemain Timnas Indonesia U-19, Rabbani Tasnim Siddiq (kiri) berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam U-19, Nguyen Bao Long saat laga Grup A Piala AFF U-19 2022 antara Timnas Indonesia U-19 melawan Timnas Vietnam U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (02/07/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Di kubu Vietnam, pelatih Dinh The Nam, sangat menyadari akan pentingnya laga melawan Timnas Indonesia U-20. Pelatih Dinh The Nam tentu sudah punya pengalaman menghadapi Timnas U-20 ketika bertemu di Piala AFF lalu.

"Tentu saja, pertandingan terakhir sangat penting buat kami karena akan menentukan untuk lolos ke Piala Asia U-20 2023 dan kami akan menghadapi Timnas Indonesia U-20," kata Dinh The Nam.

Menurut Dinh The Nam, laga nanti akan sangat krusial dan sarat emosional. Dinh The Nam sangat memperingatkan akan bahaya tekanan besar dari suporter Timnas U-20 sehingga betul-betul mempersiapkan mental pemainnya.

"Kami akan mempersiapkan sebaik mungkin untuk pertandingan itu, terutama secara mental pemain karena mereka akan mendapatkan tekanan besar dari suporter," ucap Dinh The Nam.

5 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Piala Asia U-20 - Timnas Indonesia U-20 Vs Vietnam (Bola.com/Adreanus Titus)

Timnas Indonesia U-20 (3-4-3): Aditya Arya (kiper) Kakang Rudianto, Robi Darwis, Muhammad Ferarri (belakang) Frengky Missa, Dimas Juliono, Zanadin Fariz, Marselino Ferdinan (tengah), Ginanjar Wahyu, Rahmat Beri Santoso, Hokky Caraka (depan)

Pelatih: Shin Tae-yong (Korea Selatan)

Vietnam (3-5-2): Doan Huy Hoang (kiper), Tran Ngoc Son, Nguyen Bao Long, Nguyen Duc Anh (belakang), Ho Van Cuong, Nguyễn Thai Son, Nguyen Anh Tu, Khuat Van Khang, Dinh Xuan Tien (tengah), Nguyen Quoc Viet, Nguyen Thanh Nhan (depan)

Pelatih: Dinh The Nam (Vietnam)

Berita Terkait