3 Pemain yang Layak Dipanggil Kembali untuk Timnas Indonesia: Lagi On Fire Nih!

oleh Muhammad Faqih diperbarui 22 Sep 2022, 09:30 WIB
Timnas Indonesia - Andritany Ardhiyasa, Fadil Sausu, Stefano Lilipaly (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong secara resmi memanggil 23 pemain untuk menghadapi Curacao dalam FIFA Matchday pada 24 dan 27 September 2022.

Dari daftar 23 pemain Timnas Indonesia, Shin Tae-yong turut menyertakan empat pemain yang tengah merintis di luar negeri. Mereka adalah Elkan Baggott (Gillingham FC), Saddil Ramdani (Sabah FA), Egy Maulana Vikri (Zlate Moravce) dan Witan Sulaeman (AS Trencin).

Advertisement

Mereka diharapkan bisa memberikan kontribusi positif untuk Skuad Garuda. Apalagi, Indonesia menargetkan kemenangan demi menaikkan rangking FIFA.

Namun, ada beberapa pemain yang tengah on fire, tapi dilewatkan Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk pertandingan nanti. Siapa saja?

2 dari 5 halaman

Andritany Ardhiyasa

Kiper Timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa, saat melawan Thailand pada laga kualifikasi Piala Dunia 2022 di SUGBK, Jakarta, Selasa (10/9). Indonesia takluk 0-3 dari Thailand. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Penjaga gawang berusia 30 tahun ini tidak masuk dalam daftar Timnas Indonesia untuk menghadapi Curacao. Padahal, Andritany tengah moncer bersama Persija Jakarta.

Posisinya tak tergantikan hingga pekan ke 10 BRI Liga 1. Dari 10 pertandingan, Andritany hanya kebobolan lima gol dan lima kali clean sheet.

Selain itu, Andritany tercatat sebagai penjaga gawang dengan penyelamatan terbanyak. Dia mengoleksi 36 save dari 10 penampilannya bersama Macan Kemayoran.

3 dari 5 halaman

Fadil Sausu

Fadil Sausu saat laga Persebaya Surabaya versus Bali United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (24/9/2019) malam. (Bola.com/Aditya Wany)

Kapten Bali United ini selalu memberikan kontribusi positif ketika diturunkan. Hingga pekan ke 10, Fadil Sausu sudah tampil sebanyak enam kali.

Meski begitu, gelandang berusia 37 tahun ini menjadi pemain dengan catatan assist terbanyak. Fadil menorehkan enam umpan gol atau assist musim ini.

Catatan tersebut seharusnya menjadi pertimbangan Shin Tae-yong untuk memanggil Fadil Sausu ke Timnas Indonesia.

Selain jago dalam memberikan umpan, Fadil juga bisa berperan sebagai penyeimbang tim. Karakternya yang kalem sangat dibutuhkan tim di lini tengah.

4 dari 5 halaman

Stefano Lilipaly

Gelandang Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly, mengontrol bola saat melawan Filipina pada laga Piala AFF 2018 di SUGBK, Jakarta, Minggu (25/11). Kedua negara bermain imbang 0-0. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Pemain berusia 32 tahun dikenal sebagai penyerang serba bisa milik Borneo FC Samarinda. Dia selalu menjadi pilihan utama tim dari 10 pertandingan di BRI Liga 1.

Dari 10 penampilannya, Lilipaly berhasil menyumbangkan satu gol dan empat assist. Makanya, peran Lilipaly sangat vital di lini serang Pesut Etam.

Di lini depan, Lilipaly berduet dengan Matheus Pato. Kombinasi keduanya mampu membuat pertahanan lawan kerepotan.

Berkat penampilan apiknya itu, dia juga sukses membawa Borneo FC masuk lima besar. Borneo FC berselisih tiga poin dari pemuncak klasemen sementara Madura United.

5 dari 5 halaman

Berita Terkait