VIDEO Flashback Piala Dunia: Cerita Bobby Moore, Pengidap Kanker yang Jadi Pahlawan Timnas Inggris (Part 2)

oleh Pradipta Rama Baskara diperbarui 23 Sep 2022, 12:31 WIB

Bola.com, Jakarta Timnas Inggris setidaknya pernah beruntung memiliki bek tangguh seperti Bobby Moore. Ia juga menjadi salah satu bek terbaik yang pernah dimiliki The Three Lions. Flashback Piala Dunia kali ini akan membahas Bobby Moore, sang kapten dan juru kunci lini belakang Timnas Inggris kala itu.

Bobby Moore, bisa menjadi satu-satunya pahlawan yang memiliki kisah heroik untuk Timnas Inggris. Ada cerita lain dibalik kemenangannya bersama The Three Lions di Piala Dunia 1966.

Advertisement

Pada tahun 1970, Bobby Moore mendapati insiden yang dikenal dengan Bogota Bracelet, atau gelang Bogota.

Saat itu ia sedang memimpin pertandingan pemanasan di Kolombia. Bobby Moore dituduh mencuri gelang saat dirinya dan Bobby Charlton sedang berbelanja untuk hadiah sang istri dari Bobby Charlton.

Akibat tuduhan ini, Bobby Moore sempat mendapat sanksi sebagai tahanan rumah selama empat hari. Hingga akhirnya ia mendapat interversi dari Perdana Menteri Inggris saat itu, Harold Wilson. Namun butuh waktu dua tahun untuk membersihkan namanya.

Kisahnya terus berlanjut hingga dirinya meninggalkan dunia ini. Tidak ada yang mengetahui jika dirinya mengidap kanker testis pada akhir 1964. Bobby Moore juga merahasiakan perjuangannya melawan kanker usus pada tahun 90an.

Ia baru mengumumkan penderitaannya secara publik sampai 10 hari sebelum kematiannya pada tahun 1993 di usia 51 tahun. Ia adalah pahlawan Timnas Inggris di Piala Dunia pertama yang meninggal.

Berikut ini kisah lengkap dari Bobby Moore yang menjadi pahlawan Timnas Inggris dalam Flashback Piala Dunia.