Elkan Baggott Akui Timnas Indonesia Punya Persiapan Khusus Hadapi Curacao di FIFA Matchday

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 24 Sep 2022, 14:15 WIB
Menit ke-82, Indonesia kembali mencetak gol. Kali ini dimulai dari tendangan sudut Evan Dimas yang dituntaskan sundulan keras Elkan Baggott. (Dok. PSSI)

Bola.com, Bandung - Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott, mengakui timnya punya persiapan yang khusus untuk menghadapi Curacao pada FIFA Matchday. Elkan Baggott berharap, skuad Merah Putih bisa meraih kemenangan.

Laga melawan Curacao akan menjadi yang perdana buat Timnas Indonesia sepanjang sejarah. Curacao merupakan negara yang asing karena memang jarang menghadapi tim-tim dari Asia Tenggara.

Advertisement

Secara kualitas, Curacao juga jauh di atas Timnas Indonesia karena punya peringkat FIFA lebih baik. Curacao saat ini berada di posisi ke-84, sedangkan Timnas Indonesia ada di urutan ke-185.

"Setiap pertandingan kami menghadapi tim yang punya kualitas berbeda-beda. Jadi, tentu saja persiapan kami juga berbeda untuk setiap lawan," kata Elkan Baggott.

2 dari 5 halaman

Fokus Diri Sendiri

Timnas Indonesia menjalani latihan resmi terakhir menjelang laga pertama uji coba FIFA Matchday menghadapi Curacao di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu, 24 September 2022. Latihan yang digelar pada Jumat (23/9/2022) malam WIB tersebut diikuti oleh seluruh 23 pemain yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Elkan Baggott memastikan, Timnas Indonesia tak sedikitpun gentar dengan kualitas Curacao. Pemain. Gillingham FC itu menegaskan Timnas Garuda akan fokus pada permainan sendiri.

"Pada akhirnya fokus utama adalah pada diri kami. Di mana kekurangan kami dan kami akan berusaha menampilkan yang terbaik," ucap Elkan Baggott.

"Kami tentu siap mengerahkan kemampuan terbaik. Kami memiliki tujuan yang sama dan siap untuk menghadapi Curacao," tegas Elkan Baggott.

3 dari 5 halaman

Misi Khusus

Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan keterangan saat konferensi pers menjelang laga FIFA Match Day antara Timnas Indonesia melawan Timnas Curacao yang berlangsung di Hotel Harris Citylink, Bandung, Jumat (23/06/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Timnas Indonesia akan menghadapi Curacao pada laga FIFA Matchday pertama yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (24/9/2022) malam WIB. Pelatih Shin Tae-yong mengaku, punya misi khusus yang ingin dilihat dalam laga tersebut.

Pelatih Shin Tae-yong, sadar diri Curacao adalah tim yang bagus dan punya ranking FIFA di atas Timnas Indonesia. Hal itulah yang membuatnya menjadikan laga nanti sebagai ajang untuk melihat kemampuan timnya saat menghadapi lawan yang berkualitas.

"Timnas Indonesia saat ini berada di urutan ke-155, sedangkan Curacao di posisi 84. Memang sangat tinggi posisinya di ranking FIFA dibanding Indonesia. Saya ingin melihat tim kita apakah bisa melawan tim bagus ini apa tidak. Apakah kami bisa melakukan permainan yang diinginkan," tegas pelatih asal Korea Selatan itu.

4 dari 5 halaman

Persiapan Matang

Dari kiri ke kanan: Kapten Timnas Indonesia Fachruddin Aryanto, Pelatih kepala Timnas Indonesia Shin Tae-yong, Pelatih kepala Curacao Remko Bicentini, dan kapten Timnas Curacao, Cuco Martina berpose di depan wartawan usai memberikan keterangan saat konferensi pers menjelang laga FIFA Match Day antara Timnas Indonesia melawan Timnas Curacao yang berlangsung di Hotel Harris Citylink, Bandung, Jumat (23/06/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Pelatih Shin Tae-yong juga mengaku Timnas Indonesia sudah melakukan persiapan yang bagus jelang laga melawan Curacao. Shin Tae-yong yakin timnya bisa meraih hasil maksimal dalam laga nanti.

"Kami sudah memulai pemusatan latihan sejak 19 September lalu dan berlangsung lancar. Hanya Asnawi kondisinya tidak begitu baik, selain dia semua pemain baik-baik saja kondisinya. Kami akan mempersiapkan tim dengan lebih baik," ucap Shin Tae-yong.

"Memang Curacao lebih baik, akan tetapi saya tetap akan mempersiapkan tim dengan baik agar memberikan kebahagiaan kepada suporter yang haus akan kemenangan," ujar sang pelatih.

5 dari 5 halaman

Jadwal Timnas Indonesia Vs Curacao

FIFA Matchday - Timnas Indonesia Vs Curacao (Bola.com/Adreanus Titus)

FIFA Matchday

24 September 2022

  • Timnas Indonesia Vs Curacao
  • Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung
  • Kick-off 19.30 WIB
  • Live Indosiar
  • Live Streaming Vidio

27 September 2022

  • Timnas Indonesia Vs Curacao
  • Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor
  • Kick-off 19.30 WIB
  • Live Indosiar
  • Live Streaming Vidio

Berita Terkait