BRI Liga 1: Perubahan Jadwal Kontra RANS Nusantara, Bek Dewa United Ingin Perbaiki Kekurangan

oleh Hendry Wibowo diperbarui 28 Sep 2022, 05:45 WIB
Pemain Bali United, Jajang Sukmara (kanan). (Bola.com/M iqbal Ichsan)

Bola.com, Tangerang - Pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 antara Dewa United kontra RANS Nusantara FC mengalami perubahan jadwal.

Kini bentrok antar dua tim promosi di BRI Liga 1 musim ini berlangsung pada hari Sabtu (01/10/2022) di Stadion Indomilkn Arena, Tangerang.

Advertisement

Pemain belakang Dewa United FC, Jajang Sukmara angkat bicara perihal perubahan jadwal laga kontra RANS Nusantara FC.

Menurut Jajang, hal tersebut menjadi momentum untuk memperbaiki beberapa hal yang dinilai masih kurang dari laga sebelumnya.

2 dari 4 halaman

Tidak Masalah Perubahan Jadwal

"Saya pikir tidak ada masalah soal perubahan jadwal. Kami juga mendapat waktu lebih untuk berbenah, memperbaiki apa yang kurang dari pertandingan sebelumnya," kata Jajang Sukmara.

"Bagi saya main kandang atau tandang adalah hal biasa saat kami menjalani sebuah kompetisi." 

"Mungkin ada sedikit keuntungan karena kami akan main dikandang lebih dulu. Setidaknya hal tersebut membuat kepercayaan diri kami lebih meningkat," imbuhnya lagi.

3 dari 4 halaman

Cukup Kondusif

Bek sayap Dewa United, Jajang Sukmara (18) memenangkan duel udara dengan para pemain PSS Sleman di laga pekan kedelapan BRI Liga 1 2022/2023, Minggu (4/9/2022) (Dok. PSS Sleman)

Jajang juga menyebut bila situasi tim Dewa United FC saat ini cukup kondusif selama jeda internasional.

"Alhamdulillah kondisi tim masih terjaga dengan baik. Saat jeda kompetisi, tim pelatih juga memberikan porsi latihan yang sesuai dengan kebutuhan tim," tutupnya.

4 dari 4 halaman

Di Mana Posisi Dewa United Saat Ini?