Liga Inggris: Waspada Tyrell Malacia! Luke Shaw Bertekad Rebut Kembali Posisi Bek Kiri MU

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 28 Sep 2022, 09:00 WIB
Luke Shaw menjadi lubang di lini pertahanan Manchester United kala berhadapan dengan Brighton & Hove Albion. Area yang dijaga Shaw acap kali menjadi awal serangan Brighton. (AFP/George Salpigtidis)

Bola.com, Jakarta - Tekad kuat diutarakan oleh bek Manchester United (MU), Luke Shaw. Bek sayap Inggris itu bertekad untuk kembali merebut posisi starter di sisi kiri pertahanan The Red Devils.

Luke Shaw merupakan bek kiri utama MU dalam beberapa musim terakhir. Ia selalu menjadi andalan untuk menjaga sisi kiri pertahanan The Red Devils.

Advertisement

Pada musim 2022/2023 ini, Luke Shaw mulai tergisir dari pertahanan MU. Posisinya direbut oleh pendatang baru, Tyrell Malacia, seorang bek asal Belanda. Luke Shaw optimistis bisa merebut kembali posisinya tersebut.

"Saya rasa Erik ten Hag tahu betul kualitas yang saya miliki," beber Luke Shaw kepada talkSPORT.

 

2 dari 5 halaman

Bisa Maklum

Meski rekor clean sheetnya tak bagus, Luke Shaw telah menjalankan tugas sebagai bek kiri MU dengan baik. Tak hanya sebagai pemain bertahan, ia juga sukses melesatkan tiga assist dalam 20 penampilannya di semua kompetisi musim ini. (AFP/Olis Scarff)

 

Luke Shaw bisa memaklumi kenapa ia dicadangkan oleh Erik ten Hag. Ia mengakui bahwa performanya pada awal musim 2022/2023 ini jauh dari kata bagus.

"Boss tahu apa yang bisa saya lakukan. Kami juga sering berdiskusi mengenai kondisi saya ini," ujar Luke Shaw.

"Saya bisa memahami mengapa saya dicadangkan dan saya sepakat dengan keputusan itu. Pada awal musim ini performa saya jauh dari kata bagus, dan pelatih memutuskan membuat pergantian dan saya bisa menerimanya sepenuhnya," lanjutnya.

3 dari 5 halaman

Rebut Kembali

Luke Shaw merupakan pemain bek kiri yang musim ini tampil kurang baik. Pasalnya, Ia hanya mampu memenangkan 36% duel dengan lawan. Akurasi umpannya juga cukup buruk yaitu 31% sedangkan ia baru membuat satu assist dan hanya membuat tiga peluang berbahaya dari tujuh pertandingannya. (AFP/Oli Scarff)

Luke Shaw juga menegaskan bahwa ia tidak akan tinggal diam begitu saja. Ia berjanji akan bekerja keras untuk bisa kembali menjadi starter lagi.

"Untuk saat ini, satu-satunya yang bisa saya lakukan adalah berlatih sekeras mungkin, sembari menunggu pelatih memberikan kesempatan kepada saya," ujar Shaw.

"Entah itu di turnamen atau di Premier League, apa pun kesempatan yang diberikan, saya siap melahapnya. Saya hanya perlu mempersiapkan diri sebaik mungkin dan bermain di standar permainan saya," lanjutnya.

Sumber: talkSPORT

Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 27/9/2022)

4 dari 5 halaman

Jadwal Premier League

Premier League - Ilustrasi Premier League Musim 2022-23 (Bola.com/Adreanus Titus)

Sabtu, 1 Oktober 2022

  • 18:30 WIB - Arsenal vs Tottenham Hotspur
  • 21:00 WIB - Bournemouth vs Brentford
  • 21:00 WIB - Crystal Palace vs Chelsea
  • 21:00 WIB - Fulham vs Newcastle United
  • 21:00 WIB - Liverpool vs Brighton
  • 21:00 WIB - Southampton vs Everton
  • 23:30 WIB - West Ham United vs Wolves

Minggu, 2 Oktober 2022

  • 20:00 WIB - Manchester City vs Manchester United
  • 22:30 WIB - Leeds United vs Aston Villa

Selasa, 4 Oktober 2022

  • 02:00 WIB - Leicester City vs Nottingham Forest
5 dari 5 halaman

Posisi MU di Premier League Saat Ini