Prediksi Firman Utina untuk Laga Persib Vs Persija pada Pekan Ke-11 BRI Liga 1

oleh Fitri Apriani diperbarui 29 Sep 2022, 10:30 WIB
Pemain Persib Bandung dan Persija Jakarta memasuki lapangan pada laga Liga 1 di Stadion GBLA, Jawa Barat, Minggu (23/9/2018). Persib menang 3-2 atas Persija. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Jakarta - Persib Bandung dan Persija Jakarta akan bentrok pada laga pekan ke-11 BRI Liga 1 musim ini. Eks gelandang Timnas Indonesia, Firman Utina, memiliki prediksi terkait duel sengit kedua tim.

Persib Bandung akan menjamu Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (2/10/2022) sore WIB. Laga sengit kedua tim akan disiarkan di Indosiar dan Vidio.

Advertisement

Firman Utina berkesempatan untuk membahas partai Persib kontra Persija dalam Warung Bola Bola.com dan Bola.net pada Rabu (28/9/2022) malam WIB.

"Kedua pelatih ini ibaratnya punya kualitas. Saya tidak bisa memprediksi. Berbeda dengan hal-hal lain atau klub lain," ujar Firman Utina.

"Sekarang, saya masih ingin menantikan strategi yang dimainkan. Lalu kedua tim ini punya tim analisis yang sangat baik," katanya menambahkan.

 

2 dari 5 halaman

Sama-Sama Lagi On Fire

Pemain Persib Bandung, Dedi Kusnandar (tengah) bersitegang dengan kiper Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa dalam laga pekan ke-12 BRI Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Persib Bandung sedang dalam tren positif di BRI Liga 1 musim ini. Tim Maung Bandung selalu menang dalam tiga pertandingan terakhir.

Pencapaian Persija Jakarta juga tengah menanjak. Tim Macan Kemayoran lima kali menang dan sekali seri dalam enam laga terbelakang.

3 dari 5 halaman

Prediksi Skor

Mantan pemain Timnas Indonesia, Firman Utina, mengembangkan usaha konveksi bernama FU15 di Kawasan Sadangserang, Kota Bandung. (Bola.com/Erwin Snaz)

Firman Utina mencoba memprediksi hasil pertandingan kedua klub. Kedua tim diperkirakan akan bermain imbang, dengan skor berapa pun.

"Ini perang dari kedua tim besar yang ingin menunjukkan kualitasnya. Kalau prediksi saya, skor seri," imbuh Firman Utina.

4 dari 5 halaman

Jadwal Pekan Ke-11 BRI Liga 1:

Liga 1 - Ilustrasi Liga 1 Musim 2022-2023 (Bola.com/Adreanus Titus)

Kamis, 29 September 2022

Barito Putera Vs Persik Kediri

  • Stadion Demang Lehman
  • Pukul: 16.00 WIB

Persis Solo Vs PSM Makassar

  • Stadion Manahan Solo
  • Pukul: 16.00 WIB

PSS Sleman Vs Persita

  • Stadion Maguwoharjo
  • Pukul: 20.30 WIB

Jumat, 30 September 2022

Bali United Vs Persikabo 1973

  • Stadion Kapten I Wayan Dipta
  • Pukul: 20.30 WIB

Sabtu, 1 Oktober 2022

Borneo FC Vs Madura United

  • Pukul: 15.30 WIB
  • Stadion Segiri Samarinda

Dewa United Vs RANS Nusantara FC

  • Stadion Indomilk Arena
  • Pukul: 16.00 WIB

Arema FC Vs Persebaya Surabaya

  • Stadion Kanjuruhan
  • Pukul: 20.00 WIB

Minggu, 2 Oktober 2022

Persib Bandung Vs Persija Jakarta

  • Stadion Gelora Bandung Lautan Api
  • Pukul: 16.00 WIB

PSIS Semarang Vs Bhayangkara FC

  • Stadion Jatidiri
  • Pukul: 20.30 WIB

Partai tunda

Senin, 3 Oktober 2022

Barito Putera Vs PSM Makassar

  • Stadion Demang Lehman
  • Pukul: 16.00 WIB

Disadur dari: Bola.net (Fitri Apriani/Serafin Unus Pasi/Published: 28/09/2022)

5 dari 5 halaman

Simak Posisi Persija dan Persib:

Berita Terkait