Robert Lewandowski: Karim Benzema Harus Dapat Ballon d'Or, Jangan Seperti Saya Nasibnya..

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 14 Okt 2022, 17:45 WIB
Real Madrid - Ilustrasi Karim Benzema (Bola.com/Lamya Dinata/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta Striker Barcelona, Robert Lewandowski, meyakini bintang Real Madrid, Karim Benzema akan memenangkan Ballon d'Or 2022.

Dalam sebuah wawancara dengan #Vamos, bomber anyar Barcelona itu mengingat rasa sakitnya atas kegagalan Ballon d'Or, serta membahas musim Los Cules saat ini.

Advertisement

Setelah kehilangan penghargaan dalam keadaan sulit seperti itu, Lewandowski berharap hal yang sama tidak terjadi pada Benzema pada 2022.

"Ballon d'Or kemungkinan akan dimenangkan oleh Karim Benzema... jika mereka tidak membatalkannya," candanya.

2 dari 5 halaman

Apes

Robert Lewandowski. Striker Polandia berusia 34 tahun yang baru saja bergabung dengan Barcelona di awal musim 2022/2023 usai meninggalkan Bayern Munchen ini tercatat 6 kali mencetak hattrick di Liga Champions bersama 3 klub berbeda, yaitu Borussia Dortmund, Bayern Munchen dan Barcelona. Hattrick teranyar dibuat ke gawang tamunya Viktoria Plzen pada matchday pertama fase grup Liga Champions 2022/2023, 7 September 2022. Dalam laga tersebut Barcelona akhirnya menang 5-1 atas Viktoria Plzen. (AFP/Pau Barrena)

Robert Lewandowski gagal meraih penghargaan Ballon d'Or 2021. Lewandowski kalah dari Lionel Messi yang berhasil merengkuh trofi Bola Emas yang ketujuh.

Pemain berusia 33 tahun tersebut tampil moncer pada 2021. Dia berhasil mendulang 53 gol dari 42 laga bersama Bayern Munchen pada 2021.

Tak hanya itu, Robert Lewandowski juga mengoleksi 11 gol dari 12 pertandingan bersama Timnas Polandia. Jika di total, eks bomber Borussia Dortmund itu mendulang 64 gol dari 54 pertandingan pada tahun ini.

3 dari 5 halaman

Striker of The Year

Tiga gol pertama Die Roten dicetak oleh penyerang andalannya, Robert Lewandowski pada menit ke-12, ke-21, dan ke-23. Menurut situs Opta, Lewi menjadi pencetak hattrick tercepat mengalahkan rekor Marco Simone dari AC Milan, yang mencetak trigol dalam waktu 24 menit pada 1996. (AFP/Christof Stache)

Lewandowski juga turut membawa Bayern menjuarai Bundesliga 2020/2021 dan DFL Supercup 2021. Sayangnya, Robert Lewandowski lagi-lagi gagal mendapatkan penghargaan bergengsi versi majalah France Football tersebut.

Dia harus puas berada di tempat kedua dengan 580 poin, kalah dari Lionel Messi yang meraih trofi Bola Emas ketujuh dengan torehan 631 poin. Meski begitu, Robert Lewandowski mendapatkan penghargaan Striker of The Year.

4 dari 5 halaman

Daftar Kandidat Ballon d'Or

Ilustrasi - Robert Lewandowski, Karim Benzema, Kylian Mbappe background ilustrasi Ballon d'or (Bola.com/Bayu Kurniawan Santoso)
  • Thibaut Courtois (Real Madird)
  • Mohamed Salah (Liverpool)
  • Rafael Leao (AC Milan)
  • Christopher Nkunku (RB Leipzig)
  • Joshua Kimmich (Bayern Munich)
  • Trent Alexander-Arnold (Liverpool)
  • Vinicius Jr (Real Madrid)
  • Bernardo Silva (Manchester City)
  • Luis Diaz (Liverpool)
  • Robert Lewandowski (Barcelona)
  • Riyad Mahrez (Manchester City)
  • Casemiro (Real Madrid)
  • Heung-Min Son (Tottenham)
  • Fabinho (Liverpool)
  • Karim Benzema (Real Madrid)
  • Mike Maignan (AC Milan)
  • Harry Kane (Tottenham)
  • Darwin Nunez (Liverpool)
  • Phil Foden (Manchester City)
  • Sadio Mane (Bayern Munich)
  • Sebastien Haller (Borussia Dortmund)
  • Luka Modric (Real Madrid)
  • Antonio Rudiger (Real Madrid)
  • Cristiano Ronaldo (Manchester United)
  • Kevin de Bruyne (Manchester City)
  • Dusan Vlahovic (Juventus)
  • Virgil van Dijk (Liverpool)
  • Joao Cancelo (Manchester City)
  • Erling Haaland (Manchester City)
  • Kylian Mbappe (PSG)
5 dari 5 halaman

Tak Ada Messi dan Neymar

Cara kerja pemilihan juara Ballon d'Or sama seperti tahun-tahun sebelumnya, dimulai dari daftar panjang dan terus mengerucut hingga tiga besar.

Menariknya, tidak ada nama Lionel Messi dan Neymar dalam daftar tersebut. Pertama kalinya sejak tahun 2005, Messi gagal menembus 30 besar calon peraih Ballon d'Or.

Berita Terkait