Foto: Barcelona Keok dari Real Madrid di Laga El Clasico Perdana Robert Lewandowski

oleh Hendriyan diperbarui 17 Okt 2022, 09:47 WIB
Laga yang mempertemukan dua klub tersukses di Liga Spanyol yang lazim disebut dengan istilah El Clasico teranyar menjadi milik Real Madrid. Laga yang tersaji di pekan ke-9 musim 2022/2023 dan menjadi debut striker anyar Barcelona, Robert Lewandowski di El Clasico tersebut dimenangi Los Blancos yang bertindak sebagai tuan rumah dengan skor 3-1, Minggu (16/10/2022) malam WIB. (AP/Manu Fernandez)
Tuan rumah Real Madrid memperoleh peluang pertama saat laga berjalan tujuh menit. Bola sepakan Vinicius Junior dari dalam kotak penalti masih melenceng dari sasaran. (AP/Manu Fernandez)
Pada menit ke-12 Real Madrid unggul 1-0 lewat gol Karim Benzema. Ia berhasil memanfaatkan bola muntah hasil tendangan Vinicius Junior yang berhasil diblok kiper Barcelona Marc-Andre ter Stegen. (AP/Manu Fernandez)
Pada menit ke-25 Barcelona hampir menyamakan kedudukan lewat Robert Lewandowski. Namun bola tendangannya masih membentur mistar gawang Real Madrid yang dikawal Andriy Lunin. (AP/Bernat Armangue)
Sepuluh menit kemudian Real Madrid justru mampu menggandakan keunggulan menjadi 2-0 lewat gol Federico Valverde. Sepakan terukurnya dari luar kotak penalti usai menerima umpan datar Ferland Mendy kembali gagal diantisipasi Marc-Andre ter Stegen. Keunggulan dua gol tuan rumah bertahan hingga babak pertama usai. (AP/Manu Fernandez)
Di awal babak kedua pada menit ke-52 Real Madrid sempat mencetak gol ketiga melalui Karim Benzema. Namun gol tersebut akhirnya dianulir wasit setelah Benzema telah lebih dahulu dalam posisi offisde sebelum terjadinya gol. (AP/Manu Fernandez)
Pada menit ke-74 Robert Lewandowski dijatuhkan Dani Carvajal di dalam kotak penalti. Namun wasit tidak menganggapnya sebagai pelanggaran hingga urung berbuah penalti untuk Barcelona usai dilakukan tinjauan VAR. (AP/Bernat Armangue)
Barcelona akhirnya mampu mencetak gol untuk mengubah skor menjadi 1-2 pada menit ke-83 lewat aksi Ferran Tores. Ia berhasil memanfaatkan umpan datar yang dikirimkan Ansu Fati. (AP/Bernat Armangue)
Tiga menit berselang Barcelona hampir mencetak gol penyeimbang lewat Ansu fati. Namun tembakan akrobatiknya masih menyamping dari mulut gawang. (AP/Manu Fernandez)
Menjelang akhir laga, Real Madrid mendapat hadiah penalti usai Rodrygo dilanggar Eric Gracia di dalam kotak penalti. (AP/Bernat Armangue)
Eksekusi penalti yang diambil langsung oleh Rodrygo berjalan mulus dan mengubah skor menjadi 3-1 untuk Real madrid. Skor 3-1 pun bertahan hingga laga usai. (AP/Manu Fernandez)

Berita Terkait