Bola.com, Jakarta Para pencinta sepak bola pasti terkagum-kagum melihat strategi dan performa yang dimainkan para pemain andalan. Yup, para pesepak bola profesional terlihat sangat lihai ketika mengolah si kulit bundar.
Keahlian dan kelihaian di lapangan pun didapatkan mereka karena rutin latihan. Itu artinya, tubuh yang selalu bugar dan tetap fit pastinya jadi syarat nomor satu biar bisa berlaga dengan maksimal dalam 90 menit pertandingan.
Nah, kamu juga bisa kok menjaga kebugaran tubuh ala pemain bola profesional. Mau tahu caranya? Simak penjelasan berikut ini:
Jangan Lewatkan Latihan Rutin
Salah satu kunci untuk meningkatkan kebugaran ala pesepak bola profesional, dengan melatih diri secara rutin. Tentunya ada beberapa teknik latihan dasar yang dilakukan atlet profesional untuk menjaga kebugaran tubuhnya.
Mulai dari latihan lari untuk memperkuat otot kaki, latihan pernafasan dengan berenang hingga latihan squat atau lompat jongkok. Berbagai jenis latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kekuatan otot yang menjadi dasar dari kebugaran seorang atlet.
Jaga Pola Makan
Selain latihan rutin, tentunya kamu juga harus mengatur pola makan. Yup, kamu harus memerhatikan makanan yang dikonsumsi sehari-hari.
Maka dari itu, pastikan makanan yang kamu konsumsi setiap hari mengandung gizi seimbang dan nutrisi yang diperlukan tubuh. Hal ini penting untuk mempersiapkan energi yang diperlukan tubuh untuk melakukan latihan fisik seperti bermain sepak bola.
Selain bisa meningkatkan performa saat bermain bola, makanan juga berperan buat mempercepat proses pemulihan setelah bertanding dan meningkatkan kualitas hidup.
Waktu Istirahat
Untuk meningkatkan stamina, tubuh juga perlu istirahat. Setelah latihan rutin yang didukung pengonsumsian makanan bergizi seimbang, kamu juga harus mengatur waktu istirahat.
Mengapa? Itu karena waktu tidur berpengaruh besar buat menjaga kebugaran pemain bola. Saat tidur, tubuh melakukan regenerasi sel yang penting banget untuk menjaga kebugaran dan daya tahan tubuh.
Selain itu, cukup tidur juga penting untuk mempercepat pemulihan, bikin badan segar lagi, dan kamu pun siap berlaga pada pertandingan berikutnya.
Prima dan Tahan Lama
Dengan rutin melakukan tiga tips di atas, tentunya stamina kamu bakalan meningkat dan performa main bolamu di lapangan terlihat lebih profesional. Oh ya, ngomong-ngomong soal endurance atau stamina, sebelum menuju ke lokasi bermain bola, pastikan kamu menggunakan kendaraan yang juga sehat, biar tiba di tempat tujuan tepat waktu dan tanpa masalah.
Untuk menjaga performa yang prima dan tahan lama, jika berkaitan dengan endurance kendaraan seperti mobil, andalkan Shell Helix Extend 0W-40. Ini adalah pelumas kendaraan dengan teknologi gas alam untuk memaksimalkan performa mesin mobil.
Shell Helix Extend 0W-40 unggul karena terbukti melindungi mesin mobil dengan prima hingga 20 ribu km. Biar lebih jelas, yuk bahas fitur unggulan Shell Helix Extend 0W-40 berikut ini:
Carbon Neutral: Emisi CO2 dari siklus hidup produk pelumas ini telah diimbangi dengan Kredit Karbon Berbasis Alam yang sudah terverifikasi.
PurePlus Technology: Pelumas full sintetis ini terbuat dari 99,5% gas alam yang memaksimalkan performa mesin mobil di setiap hentakan perjalanan
Active Cleansing Technology: menjaga mesin mobil tetap bersih sehingga mesin dapat bekerja lebih efisien, bahkan pada kondisi jalanan yang berat
Fully Synthetic: Shell Helix Extend 0W-40 menjadi pelumas yang lebih tahan lama dengan kekentalan lebih stabil, dibandingkan pelumas mineral
Ultimate Protection: melindungi mesin mobil dari keausan, dengan tingkat molekul lebih kuat
Low-Volatility Oil: mengurangi penguapan dan menghemat penggunaan oli, agar mesin mobil tetap prima sehingga kendaraan dapat melaju lebih jauh
Self-Rejuvenation Technology: membentuk ekosistem yang meremajakan oli dan meningkatkan kinerja mobil yang lebih kuat dan tahan lama
Multifuel: pelumas yang cocok untuk kendaraan dengan bahan bakar bensin maupun diesel
Untuk informasi lebih lanjut klik di sini.
(*)