Bola.com, Jakarta - Siapakah pencetak gol terbanyak di Piala Dunia sepanjang masa? Jawabannya tentu saja striker asal Jerman, Miroslav Klose.
Tetapi jika gol pada laga babak kualifikasi juga dihitung, Klose hanya berada di posisi kedelapan. Meski bukan pertandingan putaran final Piala Dunia, laga kualifikasi Piala Dunia juga dianggap FIFA sebagai laga resmi.
Andaikan laga kualifikasi juga turut dihitung, nama Klose masih berada di bawah Lionel Messi (Argentina bahkan Cristiano Ronaldo (Portugal). Keduanya memang masih minim mencetak gol di putaran final tetapi perkasa di babak kualifikasi.
Ronaldo yang melakoni laga debut di Timnas Portugal pada 2003 juga turut mengantar negaranya masuk ke Piala Dunia 2006 berkat kontribusinya sepanjang kualifikasi. Selain itu, dia juga pemegang rekor pencetak gol terbanyak untuk laga internasional dengan 117 gol di atas striker Iran, Ali Daei (109 gol).
Simak peringkat 15 besar pencetak gol terbanyak Piala Dunia termasuk babak kualifikasi. Pemain yang belum mencetak gol di putaran final justru banyak yang masuk.
Peringkat 11 hingga 15
- 15. Carlos Pavon (Honduras) - 25 gol (25 di kualifikasi, 0 di turnamen)
- 14. Jared Borgetti (Meksiko) - 25 gol (23 di kualifikasi, 0 di turnamen)
- 13. Ronaldo Nazario (Brasil) - 25 gol (10 di kualifikasi, 15 di turnamen)
- 12. Edin Dzeko (Bosnia & Herzegovina) (25 di Kualifikasi, 1 di turnamen)
- 11. Kazuyoshi Miura (Jepang) - 27 gol (27 di kualifikasi, 0 di turnamen)
Peringkat 6 hingga 10
- 10. Karim Bagheri (Iran) - 28 gol (28 di kualifikasi, 0 di turnamen)
- 9. Andriy Shevchenko (Ukraina) - 28 gol (26 di kualifikasi, 2 di turnamen)
- 8. Miroslav Klose (Jerman) - 29 gol (13 di kualifikasi, 16 di turnamen)
- 7. Robert Lewandowski (Polandia) - 30 gol (30 di kualifikasi, 0 di turnamen)
- 6. Tim Cahill (Australia) - 30 gol (25 di kualifikasi, 5 di turnamen)
Peringkat 1 hingga 5
- 5. Lionel Messi (Argentina) - 34 gol (28 di kualifikasi, 6 di turnamen)
- 4. Ali Daei (Iran) - 36 gol (36 di kualifikasi, 0 di turnamen)
- 3. Luis Suarez (Uruguay) - 36 gol (29 di kualifikasi, 7 di turnamen)
- 2. Carlos Ruiz (Guatemala) - 39 gol (39 di kualifikasi, 0 di turnamen)
- 1. Cristiano Ronaldo (Portugal) - 43 gol (36 di kualifikasi, 7 di turnamen)
Sumber: Give Me Sport