Bola.com, Jakarta - Timnas Inggris akan bermarkas di sebuah resor mewah tepi pantai pada Piala Dunia 2022 di Qatar. Tetapi, mereka tidak akan mendapat sajian minuman berakhol di Souq Al Wakra Hotel yang mereka huni.
Manajer Timnas Inggris, Gareth Southgate, yang memilih langsung Souq Al Wakra Hotel untuk mereka huni. Hotel ini hanya berjarak enam menit untuk menuju Stadion Saoud bin Abdulrahman yang bakal Three Lions gunakan untuk tempat latihan.
Sebelumnya, FA Inggris menawarkan sejumlah tempat penginapan beserta tempat latihan setelah mengunjungi Qatar. Southgate akhirnya memilih Hotel Souq Al Wakradan Stadion Saoud bin Abdulrahman yang bakal jadi markas mereka.
Stadion dengan kapasitas 12.000 kursi ini adalah markas klub multi-olahraga Al Wakrah, yang tim sepak bolanya bermain di Qatar Star League. Selepas Piala Dunia, Al Wakrah akan pindah ke Stadion Al-Janoub dengan 40.000 kursi.
Lalu apa alasan Gareth Southgate memilih Hotel Souq Al Wakrayang terletak di tepi pantai untuk penginapan di Piala Dunia 2022 dan apa saja keunggulannya? Mampukah Inggris memenangkan gelar Piala Dunia keduanya?
Berkaca dari Pengalaman
Southgate berkaca dari pengalaman para pendahulunya. Saat era Sven-Goran Eriksson pada Piala Dunia 2006, Inggris memilih tempat yang ramai dan justru para istri atau keluarga pemain membuat heboh di tempat keramain di Jerman.
Lalu di era Fabio Cappelo, pemain merasa bosan saat tinggal di pedesaan Rustenburg, Afrika Selatan, pada Piala Dunia 2010. Sementara skuad Timnas Inggris besutan Roy Hodgson terhambat kemacetan lalu lintas Rio de Janiero pada Piala Dunia 2014.
Pada Piala Dunia 2018 di Rusia, Southgate juga memilih penginapan di pesisir pantai Repino utara St Petersburg. Ini membuat Inggris justru tampil perkasa dan melaju hingga semifinal, dan Southgate memilih pesisir pantai lagi.
Tempat yang Sunyi Tapi Banyak Hiburan
Hotel Souq Al Wakra terletak jauh dari keramaian Ibu Kota Doha. Meski demikian hotel Timnas Inggris ini jaraknya hanya 16 kilometer dari Kota Doha.
Meski berada di luar Kota Doha, jarak ke sejumlah stadion juga tidak terlalu jauh. Meski empat stadion ada di Doha, di Al Wakrah juga ada dua stadion yang bakal menghelat laga Piala Dunia 2022.
Dua stadion lagi di Kota Al Rayyan termasuk Lusail Iconic Stadium yang jaraknya hanya 30 kilometer dari tempat menginap tim Inggris. Faktor ini membuat Harry Kane dkk bakal cepat mengakses tempat pertandingan dan tidak akan merasa bosan di penginapan.
Kemewahan di Hotel Souq Al Wakra
Berikut sejumlah kemewahan yang ada di penginapan tepi laut yang memiliki 101 kamar, 17 kamar di antaranya adalah bertipe superior.
1. Kamar standar berukuran 25 meter persegi dengan TV layar datar, Wi-Fi gratis, dan mesin kopi. Untuk kamar superior berukuran 43 meter persegi.
2. Hotel ini memiliki akses ke pantai Al Wakra dan pasar kuliner dengan masakan Mediterania. Ada juga hidangan favorit ala Barat hingga hidangan khas Arab.
3. Jika merasa lelah setelah berlatih atau bertanding pemain bisa mengunjungi Tivoli Spa, yang menyediakan lulur seluruh tubuh, perawatan wajah, pijat refleksi, dan terapi batu panas.
4. Pusat kebugaran kecil yang terpisah untuk pria dan wanita. Ada sejumlah peralatan fitnes seperti treadmill, beberapa mesin latihan dan angkat beban.
5. Inggris diperkirakan akan berlatih di Stadion Saoud bin Abdulrahman, yang berjarak enam menit berkendara. Jadi tidak perlu khawatir macet dan kelelahan di jalan.
6. Gareth Southgate mungkin senang mengetahui bahwa resor ini tidak menyajikan alkohol. Hanya tersedia mocktail dan minuman ringan.
7. Ada juga ruang pertemuan bagi Southgate untuk mengadakan pertemuan taktis. Ruangan ini memiliki peralatan audiovisual mutakhir.
Sumber: Daily Mail