Antonio Cassano Kritik Performa AS Roma: Omong Kosong Jose Mourinho!

oleh Hendry Wibowo diperbarui 27 Okt 2022, 09:30 WIB
Pelatih AS Roma Jose Mourinho mengusap matanya setelah memenangkan partai final Liga Konferensi Eropa UECL musim 2021-222 melawan Feyenoord di Arena Kombetare, Tirana, Albania, Kamis (26/5/2022) dini hari WIB. Jose Mourinho menjadi pelatih pertama yang menyabet kompetisi mayor Eropa dengan empat tim berbeda. (AP Photo/Franc Zhurda)

Bola.com, Jakarta - Usai kekalahan AS Roma dari Napoli dengan skor 0-1 pada lanjutan Liga Italia 2022/2023 akhir pekan lalu, Jose Mourinho mengeluarkan komentar menarik.

Menurutnya AS Roma tidak pantas kalah lantaran Napoli sebenarnya bermain tidak bagus. Jose Mourinho turut mengkritik pemain Napoli, Hirving Lozano terlalu sering terjatuh.

Advertisement

Nah banyak orang tidak setuju komentar Jose Mourinho, salah satunya eks pemain AS Roma, Antonio Cassano.

Cassano beranggapan justru AS Roma yang bermain sangat buruk saat dikalahkan Napoli.

"Roma tidak bisa membuat tiga kali operan secara beruntun, mereka hanya berpikir untuk bertahan sepanjang waktu dan tidak membuat satu pun tembakan yang tepat sasaran," analisis Cassano.

2 dari 2 halaman

Omong Kosong Mourinho

Pasukan Jose Mourinho keluar sebagai pemenang dengan dua gol tanpa balas. (Alfredo Falcone/LaPresse via AP)

Oleh karena itulah secara khusus Cassano mengkritik Jose Mourinho dan caranya menerapkan startegi bermain AS Roma.

"Hal yang paling parah dan paling kacau adalah pelatihnya mengatakan mereka tidak pantas kalah," kata Cassano.

"Kok masih banyak orang yang masih percaya pada omong kosong Mourinho," lanjutnya.

 

Berita Terkait