VIDEO: Napoli Masih Perkasa di Liga Champions Musim Ini, Selalu Raih Kemenangan

oleh Okie Prabhowo diperbarui 27 Okt 2022, 10:33 WIB

Bola.com, Napoli - Napoli masih belum terkalahkan dan bahkan selalu menang di Grup A Liga Champions 2022/2023. Terkini, I Partenopei mengalahkan Rangers dengan skor telak 3-0 di Stadio Diego Armando Maradona, Italia, Kamis (27/10/2022) dinihari WIB.

Giovanni Simeone pada menit ke-11 sudah mengantarkan Napoli unggul 1-0 atas Rangers. Giovanni Di Lorenzo memberi umpan terobosan ke kotak penalti. Kemudian, Simeone menyambutnya dengan sempat menahan bola. Lalu, anak dari Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeonne, itu melepaskan tembakan. Bola hasil tembakannya mengarah ke pojok kanan bawah dalam gawang. Kiper Rangers, Allan McGregor, tidak bisa berbuat banyak dan akhirnya pasrah gawangnya kebobolan.

Advertisement

Simeone ternyata tidak hanya sekali saja membobol gawang McGregor. Ia kembali menggetarkan jala gawang tim tamu pada menit ke-16. Pemain yang dipinjam dari Hellas Verona tersebut kali ini menciptakan gol dengan tandukan kepala menyambut bola hasil umpan lambung dari Mario Rui.

Napoli baru bisa membobol gawang Rangers lagi pada babak kedua, tepatnya menit ke-80. Gol ketiga itu ditorehkan Leo Ostigard dengan tandukan kepala. Bola dioper Giacomo Raspadori dari sepak pojok. Bola tersebut disambut Ostigard dengan sundulan kepala. Bola mengarah ke pojok kiri bawah dalam gawang. McGregor kembali tidak bisa berbuat banyak dan hanya bisa pasrah.

Seperti apa keperkasaan Napoli saat melumat Rangers tadi dinihari? Para pembaca bisa menikmatinya dalam tayangan mini match Liga Champions di atas.

Berita Terkait