Liga Inggris: David de Gea Jadi Penyelamat MU saat Dibombardir West Ham, Erik ten Hag Siap Bicarakan Kontrak Baru

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 31 Okt 2022, 07:41 WIB
Kiper Manchester United (MU), David de Gea, mengeluarkan ekspresi emosional usai melakukan berbagai penyelamatan genting kala bersua West Ham dalam lanjutan Liga Inggris 2022/2023, Minggu (31/10/2022) malam WIB. (AP Photo/Jon Super)

Bola.com, Jakarta - Manajer Manchester United (MU), Erik ten Hag menyebut David de Gea adalah penjaga gawang hebat saat berjumpa West Ham dalam lanjutan Liga Inggris 2022/2023 di Old Trafford, Minggu (30/10/2022) malam WIB.

 

Advertisement

David de Gea tampil luar biasa dan menjadi penyelamat MU dalam kemenangan 1-0 melawan West Ham. Ia melakukan penyelamatan krusial pada 20 menit terakhir pertandingan, di mana The Hammers membombardir pertahanan Setan Merah, di antaranya peluang Michail Antonio, Kurt Zouma dan Declan Rice.

Ini sekaligus membuktikan kepada Spanyol bahwa De Gea layak dibawa ke Piala Dunia 2022. Seperti diketahui, eks Atletico Madrid itu tidak masuk dalam kerangka besar Tim Matador asuhan Luis Enrique.

"Setiap orang memiliki pendapatnya sendiri tetapi bagi saya, hal pertama bagi seorang penjaga gawang adalah melindungi gawang dan memastikan Anda tidak kebobolan gol," katanya. "Pada kenyataannya dia luar biasa."

"Saya yakin David de Gea bisa melakukannya. Pada laga ini dia sudah membuktikannya."

 

2 dari 5 halaman

Bicarakan Kontrak Selepas Piala Dunia 2022?

David de Gea kebobolan empat gol dari Brentford saat Manchester United bertanding di Gtech Community Stadium dalam lanjutan Liga Inggris 2022/2023, Sabtu (13/8/2022). (AP Photo/Ian Walton)

David de Gea menjadi pemain United dengan bayaran tertinggi ketika dia menandatangani perpanjangan kontrak 375ribu pounds per minggu pada tahun 2019. Namun, kesepakatan itu akan berakhir pada musim panas.

MU memiliki opsi untuk memperpanjangnya satu tahun lagi, Ten Hag menerima bahwa ada keputusan yang harus dibuat usai Piala Dunia.

"Kita tunggu bagaimana Piala Dunia nanti, dan kemudian kami harus memikirkannya," katanya.

"Manajemen klub memiliki strategi untuk menghadapinya, tetapi sudah jelas dan saya sudah menekankannya beberapa kali, saya sangat senang dengan David. Dia adalah penjaga gawang yang hebat."

"Dia baru berusia 31 tahun. Dia fit. Dia bisa berkembang lebih jauh lagi. Dia sudah tampil bagus untuk Manchester United dan saya pikir dia akan melakukannya di masa depan juga."

3 dari 5 halaman

Puas

Sementara itu, David de Gea mengaku sangat puas dengan kemenangan MU dan juga penampilannya pada laga melawan West Ham. Menrurutnya, penting untuk terus meraih kemenangan demi bersaing di papan atas, apalagi melihat status Setan Merah sebagai tim besar.

“Ini kemenangan besar bagi kami. Jika kami ingin meraih dan berada di posisi teratas, kami harus memenangkan pertandingan seperti ini hari ini."

“Dari dua penyelamatan, mungkin sundulan dari Zouma adalah yang terbaik karena hampir pasti masuk tapi saya senang untuk semuanya. Senang melakukan penyelamatan dan ini adalah kemenangan besar."

“Kami menekan dengan baik dan memulihkan bola dengan baik di atas lapangan. Kami kebobolan beberapa peluang pada akhirnya tetapi West Ham adalah tim yang hebat. Sejujurnya saya sangat senang."

“Kami memiliki awal yang sulit untuk musim ini, MU adalah klub besar dan kami menjadi lebih baik. Kami dapat menjaga lebih banyak clean sheet, bermain dengan baik dan terus berjalan sampai akhir."

Sumber: BBC

4 dari 5 halaman

Posisi MU Saat Ini

Berita Terkait