Rapor Kinclong Chelsea Era Graham Potter di Liga Champions: Samai Rekor Roberto di Matteo, Tanda-tanda Bakal Juara?

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 03 Nov 2022, 08:50 WIB
Gelandang Chelsea, Raheem Sterling (dua dari kiri), merayakan gol bersama Pierre-Emerick Aubameyang (kanan) kontra Dinamo Zagreb pada matchday keenam Grup E Liga Champions 2022/2023 di Stadion Stamford Bridge, Kamis (3/11/2022) dini hari WIB. (AFP/Glyn Kirk)

Bola.com, London - Chelsea memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2022/2023 sebagai juara grup setelah melibas Dinamo Zagreb 2-1 pada matchday keenam Grup E, Kamis (3/11/2022) dini hari WIB. 

The Blues sebenarnya sudah mengamankan tiket ke knockout Liga Champions sebelum duel melawan Dinamo Zagreb. Namun, Chelsea tetap menurunkan skuad terbaik demi menyegel status juara grup. 

Advertisement

Ambisi tim besutan Graham Potter terealisasi. Chelsea finis teratas di Grup E, dengan torehan 13 poin dari enam pertandingan. 

Mereka unggul tiga poin atas AC Milan yang menempati posisi kedua. Kemenangan atas Dinamo Zagreb mempertegas rapor kinclong Chelsea di Liga Champions sejak ditangani Graham Potter. 

Simak data lengkapnya berikut ini.  

2 dari 5 halaman

Tak Tersentuh Kekalahan di Era Graham Potter

Graham Potter sukses mengantarkan Brighton di posisi kesembilan Liga Inggris pada musim 2021/2022. Itu merupakan capaian tertinggi klub berjuluk The Seagulls sepanjang keikutsertaan mereka di divisi utama Liga Inggris. Sebelumnya, peringkat terbaik yang pernah diraih Brighton adalah posisi ke-13 pada musim kompetisi 1981/1982. (AFP/Daniel Leal)

Graham Potter menangani Chelsea sejak matchday kedua Liga Champions. Hasilnya, Tim London Barat tersebut tidak tersentuh kekalahan dalam lima pertandingan sejak posisi manajer diisi Potter. 

Perinciannya, Chelsea mendulang empat kemenangan. Satu laga lainnya berakhir imbang, yaitu melawan RB Salzburg. 

Saat masih ditangani Thomas Tuchel, Chelsea membuka perjuangan di Liga Champions dengan kekalahan 0-1 kontra Dinamo Zagreg. 

 

 

3 dari 5 halaman

Hasil Pertandingan Chelsea

Chelsea kemudian mampu bangkit dan berbalik unggul melalui gol yang dicetak oleh Raheem Sterling dan Denis Zakaria. (AP/Frank Augstein)

Berikut ini hasil pertandingan Chelsea di Liga Champions pada era Graham Potter: 

  • Matchday 2: Chelsea 1-1 RB Salzburg 
  • Matchday 3: Chelsea 3-0 AC Milan
  • Matchday 4: AC Milan Vs Chelsea 
  • Matchday 5: RB Salzburg 1-2 Chelsea
  • Matchday 6: Chelsea 2-1 Dinamo Zagreb

 

4 dari 5 halaman

Sinyal Juara?

Rekor kinclong Graham Potter di Liga Champions 2022/2023 menjadi pertanda baik. Dia menjadi manajer pertama Chelsea yang tak terkalahkan dalam lima laga pertama di fase grup Liga Champions sejak Roberto Di Matteo. 

Saat itu, Di Matteo didapuk menangani Chelsea pada musim 2011/2012. Apa yang kemudian terjadi saat itu? 

Fans Chelsea jelas masih mengingat dengan jelas bahwa musim ini The Blues berhasil menjuarai Liga Champions. Apakah ini jadi sinyal Potter juga akan mencatatkan prestasi fenomenal yang serupa? Hanya waktu yang bisa menjawabnya. 

Sumber: Squawka 

 

5 dari 5 halaman

Intip Posisi Chelsea

Berita Terkait