Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia: Jorge Martin Hattrick Pole Position! Pecco Bagnaia dan Fabio Quartararo Gagal Start Baris Depan

oleh Hendry Wibowo diperbarui 05 Nov 2022, 21:04 WIB
Pembalap Prima Pramac Racing, Jorge Martin. (AFP/Mohd Rasfan)

Bola.com, Jakarta - Sesi kualifikasi terakhir pada musim 2022 bertitel MotoGP Valencia telah tuntas digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol hari Sabtu (05/11/2022).

Hasilnya pembalap tim satelit Pramac Ducati, Jorge Martin sukses meraih pole position kualifikasi MotoGP Valencia.

Advertisement

Ini merupakan pole position kelima pembalap asal Spanyol itu di MotoGP 2022 sekaligus yang ketiga periode tiga sesi kualifikasi terakhir.

Jorge Martin pun jadi satu-satunya pembalap bisa meraih hattrick pole position pada MotoGP 2022.

Jorge Martin membukukan 1 menit 29,621 detik. Dia unggul 0,205 detik dari pembalap Repsol Honda, Marc Marquez.

2 dari 4 halaman

Hasil Pecco Bagnaia dan Fabio Quartararo

Fabio Quartararo dan Pecco Bagnaia. (AFP/Javier Soriano)

Sementara itu pimpinan klasemen, Pecco Bagnaia gagal tembus baris depan. Dia cuma berada di posisi delapan. Adapun hasil lebih baik diraih rival Pecco Bagnaia, Fabio Quartararo.

Pembalap Yamaha itu bahkan nyaris berada di baris depan karena menempati posisi keempat sesi kualifikasi MotoGP Valencia 2022.

Fabio Quartararo berselisih 0,279 detik dari pembalap tercepat, Jorge Martin.

3 dari 4 halaman

Kans Besar Fabio Quartararo

Fabio Quartararo dan Pecco Bagnaia. (AFP/Javier Soriano)

Posisi start ini membuat kans Fabio Quartararo memenangkan balapan MotoGP Valencia besok sangat besar.

Namun jika ingin menjadi juara dunia, Fabio Quartararo bukan cuma butuh kemenangan. Dia juga wajib berharap Pecco Bagnaia hanya finis 15 atau lebih buruk.

4 dari 4 halaman

Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia

  • 1 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
  • 2 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
  • 3 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
  • 4 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
  • 5 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
  • 6 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
  • 7 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
  • 8 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)
  • 9 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
  • 10 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
  • 11 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
  • 12 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
  • 13 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
  • 14 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
  • 15 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
  • 16 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
  • 17 Cal Crutchlow GBR WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
  • 18 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
  • 19 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
  • 20 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
  • 21 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
  • 22 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
  • 23 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*
  • 24 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*

Berita Terkait