Bola.com, Jakarta Perjalanan La'eeb untuk berkeliling Indonesia belum usai. Kini maskot Piala Dunia 2022 tersebut berada Ibu Kota Jakarta, Minggu (6/11/2022).
La’eeb menjadi pusat perhatian warga yang beraktivitas di Car Free Day (CFD), Jalan Sudirman, Jakarta. Kegiatan La’eeb di Ibu Kota Jakarta kali ini sekaligus menjadi akhir kunjungannya dalam memeriahkan Piala Dunia 2022.
Sebelumnya, La’eeb juga berada di Kawasan Jabodetabek Jumat-Sabtu (4-5/11/2022). Maskot berwarna putih yang sangat imut dan menggemaskan itu juga ada di Makassar, Sulawesi Selatan.
La'eeb sudah cukup lama berada di Indonesia. Sejak Oktober lalu, maskot Piala Dunia 2022 ini menyapa masyarakat Indonesia tepatnya di kota Denpasar, Palembang, Bandung, Semarang, Surabaya, Solo, dan Banjarmasin.
Piala Dunia 2022 akan digelar di Qatar dan EMTEK selaku official broadcaster dari ajang ini akan menyiarkan semua pertandingan, mulai fase grup hingga final secara langsung dan ekslusif di melalui Indosiar, SCTV, Vidio, MOJI, Mentari TV, dan Nex Parabola.
Berikut ini keseruan aksi La’eeb sang mascot Piala Dunia 2022 saat bertemu warga di Jalan Sudirman sambil menikmati Car Free Day.