Yah...Menang Lawan Inter Milan, Kok Fans Juventus Kecewa : Ada Apa Gerangan ?

oleh Choki Sihotang diperbarui 07 Nov 2022, 09:55 WIB
Pemain Juventus Danilo (kiri) berebut bola dengan pemain Inter Milan Edin Dzeko pada pertandingan sepak bola Liga Italia di Juventus Stadium, Turin, Italia, 6 November 2022. Juventus membungkam Inter Milan dengan skor 2-0. (Fabio Ferrari/LaPresse via AP)

Bola.com, Jakarta - Juventus mulai mengancam deretam tim yang ada di zona empat besar klasemen sementara Liga Italia Serie A 2022/2023. Hal itu berlatar kemenangan mereka atas Inter Milan, tadi malam.

Juventus menekuk sang rival dengan skor 2-0. Sepasang gol di Allianz Arena berasal dari Adrien Rabiot (52') dan Nicolo Fagioli (84'). Tiga angka membuat Juventus berada di peringkat ke-5 klasemen sementara, berbekal 25 poin.

Advertisement

 

2 dari 6 halaman

Waduh Sayang

Sayang, kabar kemenangan tersebut beriringan dengan informasi tak mengenakkan yang beredar di kalangan media Italia. Hal ini terkait kemungkinan Zinedine Zidane bersedia atau tidak menangani Juventus.

Fans Juventus harus gigit jari. Keinginan mereka agar tim kesayangan ditukangi Zinedine Zidane sepertinya harus bertepuk sebelah tangan.

Soalnya, Zidane kemungkinan besar akan menggantikan Didier Deschamps sebagai pelatih Timnas Prancis usai Piala Dunia 2022 Qatar. Informasi terkait Zidane yang akan menukangi Les Bleus dibeberkan oleh rekannya ketika sama-sama membela Juventus, Thierry Henry.

 

3 dari 6 halaman

Kans Batal

1. Zinedine Zidane – Mantan pemain Juventus ini merupakan seorang maestro sepakbola. Sejumlah gelar telah diraihnya. Saat berstatus pelatih, Ia juga telah membawa Los Blancos menjuarai Liga Champions selama tiga musim beruntun. (AP/Paul White)

Menurut Henry, Zidane telah mencapai kesepakatan untuk menggantikan Deschamps dalam beberapa bulan mendatang. Zidane dan Deschamps merupakan kolega lama di timnas.

Keduanya adalah bintang kemenangan Prancis di Piala Dunia 1998. Saat itu, di final, Prancis yang bertindak sebagai tuan rumah mengalahkan Brasil tiga gol tanpa balas. Dua gol di antaranya dicetak oleh Zidane.

 

4 dari 6 halaman

Turun Gunung

Hanya saja, Zidane belum pernah menukangi Timnas Prancis. Legenda yang kini berusia 50 tahun itu baru memegang satu tim sejauh ini, yakni Real Madrid.

Sementara itu, Deschamps, merupakan sosok yang sempurna di mata fans Les Bleus. Hal itu berlatar sosok juru taktik berusia 54 tahun ini sukses pula mempersembahkan gelar juara Piala Dunia 2018 sebagai arsitek tim.

 

5 dari 6 halaman

Lebih Lanjut

Sebelumnya, Zidane santer diwartakan bakal merapat ke Turin menggantikan Massimiliano Allegri yang belakangan panen kritik. Zidane menjadi perbincangan hangat karena menyatakan dirinya ingin kembali melatih.

Info tersebut lantas disambut fans Juventus dengan gembira, mengingat Zidane pernah lama berseragam I Bianconeri (1996–2001) dan memenangkan banyak trofi. Ia pernah menyumbang dua gelar Serie A, UEFA Super Cup, dan dua kali runner up Liga Champions.

Yah, fans Juventus kecewa deh.

Sumber: Sportskeeda

6 dari 6 halaman

Juventus Mengancam

Berita Terkait