Yuk Intip Hadiah Uang buat Juara Piala Dunia 2022, yang Gagal Di Fase Grup Juga Dikucuri Uang

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 07 Nov 2022, 10:42 WIB
Warga berkumpul menyaksikan proyeksi logo resmi Piala Dunia 2022 yang ditampilkan di sebuah gedung di pasar tradisional Souq Waqif, ibu kota Qatar di Doha, Selasa (3/9/2019). Lambang itu juga diluncurkan secara serentak di 24 kota besar lainnya di seluruh dunia. (Photo by - / AFP)

Bola.com, Jakarta - Piala Dunia 2022 tinggal dua pekan lagi berlangsung di Qatar. Turnamen sepak bola empat tahunan ini bakal berlangsung mulai 20 November hingga 18 Desember 2022.

Piala Dunia 2022 yang bakal kembali ke Asia dan pertama kali berlangsung di Timur Tengah ini juga akan mengalami sejumlah perubahan. Selain jadwal yang dari musim panas ke musim dingin, ada lagi beberapa perbedaannya.

Advertisement

Perubahan yang paling mencolok yakni uang hadiah yang bakal diterima tim juara. Untuk peserta, FIFA masih menerapkan kebijakan ada 32 negara yang bakal berlaga di putaran final setelah menjalani babak kualifikasi di setiap regionalnya.

Piala Dunia 2022 kemungkinan akan menjadi edisi terakhir di mana peserta turnamen ini berjumlah 32 negara. Pada edisi selanjutnya yang bakal berlangsung di Amerika Serikat, Meksiko dan Kanada, jumlah pesertanya bakal bertambah.

Lalu yang paling menarik, berapa banyak uang yang bisa dibawa pulang juara Piala Dunia 2022? Simak nominalnya yang bisa membuat orang geleng-geleng kepala.

 

2 dari 4 halaman

Nominal Hadiah Naik

Piala Dunia 2022 - Bintang yang Punya Kans Bersinar di Piala Dunia 2022 (Bola.com/Lamya Dinata/Adreanus Titus)

Dibanding dengan yang diraih kampiun Piala Dunia 2018 lalu di Rusia, nominal uang yang bakal diraih pemenang Piala Dunia 2022 bakal meningkat. Peningkatannya sekitar 4 juta euro atau sekitar Rp62 miliar.

Jumlah ini meningkat sangat banyak daripada yang dikantongi Prancis saat juara di Rusia. Keputusan jumlah hadiah yang bakal disabet pemenang Piala Dunia 2022 tersebut diputuskan dalam kongres FIFA di Doha bulan April tahun ini.

 

3 dari 4 halaman

Hadiah yang Dibawa Pemenang

Selain kehormatan besar dan trofi Piala Dunia, sang juara menerima hadiah finansial. Tim yang berhasil meraih gelar Piala Dunia Qatar 2022 bakal mengantongi 38 juta euro atau sekitar Rp585 miliar alias lebih dari setengah triliun.

Sementara untuk runner-up yang para pemainnya bakal menangis di laga final akan meraup 27,27 juta euro atau sekitar Rp419 miliar. Tim peringkat ketiga yang harus memenangi laga play-off akan mendapat 24,45 juta Euro (Rp376 miliar).

 

4 dari 4 halaman

Daftar Hadiah Uang di Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022 - Ilustrasi Kualifikasi Piala Dunia 2022 (Bola.com/Lamya Dinata/Adreanus Titus)
  • Juara: 38 juta euro (Rp585 miliar)
  • Runner-up: 27,27 juta euro (Rp419 miliar)
  • Peringkat ketiga: 24,45 juta euro (Rp376 miliar)
  • Peringkat Keempat: 22,64 juta euro (Rp348 miliar)
  • Gagal di Perempatfinalis: 15,4 juta euro (Rp237 miliar)
  • Gagal di 16 Besar: 11,7 juta euro (Rp180 miliar)
  • Gagal di Babak Grup: 9,2 juta euro (Rp142 miliar)

Sumber: Mirror

 

Berita Terkait