Respons Shayne Pattynama Setelah Naturalisasi untuk Timnas Indonesia Disahkan Komisi X DPR

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 08 Nov 2022, 21:21 WIB
Shayne Pattynama dijadwalkan datang ke Indonesia pekan depan untuk menyelesaikan proses naturalisasi di Timnas Indonesia. (dok. PSSI)

Bola.com, Jakarta - Shayne Pattynama selangkah lebih dekat untuk membela Timnas Indonesia. Naturalisasi bek berusia 24 tahun itu telah disahkan oleh Komisi X DPR RI.

"Mimpi saya besar. Saya sangat ingin membela Timnas Indonesia dan juara bersama," ujar Shayne Pattynama dinukil dari laman PSSI.

Advertisement

"Saya berharap proses naturalisasi ini bisa berjalan dengan lancar," tutur pemain Viking FK di kasta teratas Liga Norwegia tersebut.

Komisi X DPR baru saja menggelar rapat kerja (raker) dengan Menpora, Zainudin Amali dan Ketua PSSI, Mochamad Iriawan pada Selasa (8/11/2022).

2 dari 6 halaman

DPR Setuju

Shayne Pattynama (Instagram/@s.pattynama)

Raker Komisi X DPR bersama Zainudin Amali dan Iriawan dipimpin Hetifah Sjaifudian yang digelar di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat pada Selasa (8/11/2022) pagi WIB.

"Memutuskan menyetujui rekomendasi Kewarganegaraan RI atas nama Shayne Elian Jay Pattynama," ujar Hetifah Sjaifudian.

"Dengan catatan bahwa penetapan Kewarganegaraan RI ditetapkan oleh instansi yang berwenang berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku," imbuh Hetifah Sjaifudian.

3 dari 6 halaman

Proses Selanjutnya

Shayne Pattynama (tengah) merayakan gol bersama rekan-rekannya di Viking (Dok. Viking)

Selanjutnya, proses naturalisasi Shayne Pattynama akan dibahas Komisi III DPR pada Rabu (9/11/2022) pagi WIB.

Komisi III DPR bakal melakukan rapat kerja dengan Menteri Hukum dan HAM (Menkumham), Yasonna Laoly dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali untuk menentukan nasib bek berusia 24 tahun itu.

"Pada 9 November 2022 pukul 10.00 WIB, Pembahasan Permohonan Pertimbangan Kewarganegaraan RI atas Nama Shayne Elian Jay Pattynama," tulis agenda DPR di situs DPR.

4 dari 6 halaman

3 Pemain Dinaturalisasi

Selain Shayne Pattynama, PSSI juga mengajukan naturalisasi terhadap Sandy Walsh dan Jordi Amat yang tinggal menunggu Keputusan Presiden (Keppres) dan pengambilan sumpah kewarganegaraan.

Perwakilan PSSI yang mengurus pemain naturalisasi, Hamdan Hamedan mengungkapkan alur yang harus dilalui Shayne Pattynama sebelum membela Timnas Indonesia.

5 dari 6 halaman

Pergantian Asosiasi di FIFA

Selain naturalisasi secara hukum Indonesia, PSSI juga harus memproses administrasi alih status dan perpindahan asosiasi Shayne Pattynama dari Belanda di FIFA.

"Setelah DPR, lalu dikirim ke Kementerian Sekretariat Negara, kemudian ke Presiden Jokowi. Memang alurnya panjang," imbuh Hamdan Hamedan kepada Bola.com.

6 dari 6 halaman

Keturunan Semarang

Darah Indonesia Shayne Pattynama mengalir dari ayahnya yang disebut lahir di Semarang, Jawa Tengah.

Shayne Pattynama telah bermain untuk Viking FK sejak 2021. Pemain yang berposisi sebagai bek sayap kiri ini mencatatkan 54 penampilan.

Berita Terkait