Foto: Tempuh 10.500 Kilometer Lintasi Dua Benua, Bentuk Dukungan Empat Pesepeda Argentina untuk Tim Tango Jelang Piala Dunia 2022 Qatar

oleh Hendriyan diperbarui 08 Nov 2022, 19:27 WIB
Sebagai salah satu tim unggulan di ajang Piala Dunia 2022 Qatar yang kurang dari dua minggu lagi akan dimulai, Argentina terus mendapat dukungan dari para fansnya. Kali ini support datang dari empat pesepeda asal Argentina yang melakukan tur lintas benua menuju Qatar. (AFP/Kirill Kudryavtsev)
Empat pesepeda asal Argentina, Lucas Ledezma, Leandro Blanco Pighi, Silvio Gatti dan Sebastian Rodriguez telah mengakhiri tur perjalanannya dan tiba di jam hitung mundur Piala Dunia Qatar, di Doha pada Senin (7/11/2022) malam waktu setempat. (AFP/Kirill Kudryavtsev)
Mereka disambut para fans Argentina lainnya yang telah lebih dahulu berada di Doha, Qatar. (AFP/Kirill Kudryavtsev)
Keempatnya menghabiskan waktu hampir 6 bulan untuk tiba di Qatar setelah mengawali perjalanannya dari Cape Town, Afrika Selatan pada 15 Mei 2022 lalu. (AFP/Kirill Kudryavtsev)
Lucas Ledezma dkk yang berasal dari Provinsi Cordoba total menempuh jarak antara Cape Town dan Doha sejauh 10.500 kilometer dengan bersepeda melintasi 15 negara yang mencakup dua benua, Afrika dan Asia. (AFP/Kirill Kudryavtsev)
Jarak 10.500 kilometer yang ditempuh Lucas Ledezma dkk juga menjadi acuan bagi warga Argentina untuk menanam 10.500 pohon di negara mereka sebagai bentuk dukungan kepada Timnas Argentina dalam usaha merebut trofi ketiga di Piala Dunia 2022 Qatar, setelah sebelumnya dua kali menjadi kampiun pada edisi 1978 dan 1986. (AFP/Kirill Kudryavtsev)
Bagi kalian yang ingin menyaksikan tontonan menarik sepanjang Piala Dunia 2022, EMTEK Group melalui Surya Citra Media Tbk, yang menjadi pemegang hak siar Piala Dunia 2022.