Dear WAGs Timnas Inggris, Catat Ya 3 Larangan Ini Selama di Piala Dunia 2022 Qatar

oleh Suharno diperbarui 10 Nov 2022, 21:30 WIB
Pemain Inggris Harry Kane memeluk istrinya Katie Goodland atau Kate pada akhir pertandingan final Euro 2020 antara Inggris dan Italia di Stadion Wembley, London, Inggris, Minggu (11/7/2021). Italia mengalahkan Inggris 3-2 dalam adu penalti. (John Sibley/Pool Photo via AP)

Bola.com, Jakarta - Istri dan pacar atau wives and girlfriends (WAGs) pemain Timnas Inggris bakal datang ke Qatar saat Piala Dunia 2022. Namun, mereka harus menaati sejumlah aturan yang berlaku di negara itu.

Sebelum berangkat ke Qatar, anggota WAGs ini sudah mendapat daftar  apa saja yang boleh dan tidak boleh mereka lakukan. Meski mereka berstasus sebagai selebriti atau lainnya, WAGs ini tidak akan kebal hukum selama di Qatar.

Advertisement

Jika mereka melanggar peratutan maka sejumlah sanksi berat menunggu. Hukuman tersebut yakni denda 6.000 pounds (Rp108 juta) hingga kurungan penjara.

Pemerintah Qatar sudah memperingatkan hal tersebut karena sejumlah WAGs pemain Timnas Inggris sudah memesan penginapan di kapal pesiar mewah. Kapal pesiar ini disulap menjadi hotel bintang lima dan bersandar di Pelabuhan Doha.

Lalu hal apa saja yang tidak boleh para WAGs  lakukan selama Piala Dunia 2022 sehingga terhindar dari hukuman denda maupun penjara? Mari kita simak daftarnya.

 

2 dari 4 halaman

1. Dilarang Berpakaian Asal-asalan

Salah satu poin penting yang ditekankan adalah WAGs harus berpakaian sopan ketika di depan umum maupun di stadion. Mereka juga dilarang berpelukan bahkan bercumbu di depan umum.

Selain itu, WAGs juga telah diberi tahu tentang kebijakan ketat negara itu tentang membuang sampah sembarangan. Selfie di luar gedung resmi pemerintah juga dapat menyebabkan tindakan pidana jika tidak berhati-hati.

 

3 dari 4 halaman

2. Dilarang Minum Alkohol di Sembarang Tempat

Istri penyerang Timnas Inggris, Rebekah Vardy, dan para WAGS akan mendapatkan pengawalan ketat selama Piala Dunia Rusia 2018. (AFP/Paul Ellis)

WAGs juga dilarang minum alkohol di sembarang tempat termasuk mengumpat. Berteriak, bernyanyi hingga bermain musik di depan umum juga dilarang kecuali untuk keperluan ibadah.

Pihak Qatar menyebut sejumlah aturan itu juga untuk melindungi WAGs dari tindakan yang tidak diinginkan. Misalnya saja tindakan perselingkuhan hingga kejatahan yang lain.

 

4 dari 4 halaman

3. Tenda Para Pemabuk

Tidak hanya WAGs, para suporter Inggris juga sudah diperingatkan untuk tidak mabuk di sembarang tempat meski Qatar lebih melunak tentang alkhol. Qatar tetap akan menjual alkohol di sejumlah tempat seperti fan zone dan tempat lainnya.

Meski demikian, petugas Qatar bersiaga akan memasukan para suporter yang mabuk ke tenda khusus hingga sadar. Setelah sadar, mereka akan mendapat peringatan keras dan tanda di tangan seperti yang dilakukan oleh polisi di Inggris.

Sumber: Daily Mail

Berita Terkait