3 Senjata Berbahaya Kroasia di Piala Dunia 2022: Bukan Hanya Modric dan Perisic

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 11 Nov 2022, 17:35 WIB
Borna Sosa merupakan salah satu pemain yang memiliki statistik yang apik bersama Stuttgart. Meski kontrak Sosa bersama Stuttgart akan berlangsung hingga 2025 namun dikabarkan kalau pelatih baru MU, Erik Ten Hag menginkan kehadirannya di Old Trafford.

Bola.com, Jakarta - Timnas Kroasia mengumumkan skuad untuk Piala Dunia 2022 pada Rabu (9/11/2022). Pelatih Zlatko Dalic telah memilih 26 pemain terhebat Kroasia untuk melakukan perjalanan ke Qatar.

Pada Piala Dunia 2018, Kroasia mencapai final tetapi kalah dari Prancis setelah pertandingan luar biasa di Rusia. Setelah itu, beberapa bintang mereka yang memutuskan gantung sepatu.

Advertisement

Tetapi, Dalic masih memanggil sejumlah bintang pada edisi sebelumnya, seperti Domagoj Vida, Luka Modric hingga Ivan Perisic. Ada juga talenta-talenta muda berkualitas yang bermunculan dalam skuad ini.

Pada Piala Dunia 2022, Kroasia tergabung di Grup F bersama dengan Belgia, Kanada, dan Maroko. Grup ini tidak akan mudah meskipun Kroasia dan Belgia menjadi favorit lolos ke babak selanjutnya.

Timnas Kroasia tidak bisa mengandalkan pemain veterannya saja, tetapi juga harus bertumpu pada bakat-bakat mudanya. Berikut tiga bakat muda Kroasia yang usianya masih di bawah 25 tahun dan wajib diwaspadai lawan-lawannya di Piala Dunia 2022.

 

2 dari 4 halaman

1. Josko Gvardiol (RB Leipzig, Bek Tengah)

Josko Gvardiol merupakan bek tengah dengan kemampuan penguasaan bola di atas rata-rata. Pemuda 20 tahun tersebut mampu tampil konsisten dengan mengoleksi 1871 menit bermain di RB Liepzig. Ia juga mampu mencetak 5 gol dari 34 penampilannya musim ini. (AFP/Ronny Hartmann)

Josko Gvardiol baru berusia 20 tahun tetapi sudah menjadi salah satu bek tengah terbaik di Eropa. Dia memulai karier di Dinamo Zagreb sebelum meneken kontrak dengan RB Leipzig pada 2020.

Bek itu dipinjamkan kembali ke Zagreb selama satu musim dan melakukan debut untuk tim Jerman pada 2021. Gvardiol adalah bek tengah modern yang suka bermain dari belakang dan menggiring bola membantu timnya ketika menyerang.

Dia memiliki fokus tinggi serta kecepatan yang dia gabungkan dengan kekuatan. Pemain yang jadi incaran banyak klub raksasa ini bisa bermain dengan formasi tiga maupun empat pemain belakang.

 

3 dari 4 halaman

2. Borna Sosa (Stuttgart, Bek Kiri)

Gelandang timnas Austria Konrad Laimer berebut bola dengan bek Kroasia Borna Sosa pada matchday pertama UEFA Nations League A Grup 1 di Stadion Gradski Vrt, Sabtu (4/6/2022) dinihari WIB. Ralf Rangnick sukses debut dengan mengantarkan Timnas Austria menang telak atas Kroasia dengan skor 3-0. (AP Photo/Darko Bandic)

Pemain berusia 24 tahun tersebut mengawali karier di Dinamo Zagreb sebelum menandatangani kontrak dengan Stuttgart pada 2018. Dia adalah bek sayap progresif yang suka melaju ke depan.

Sosa memiliki kaki kiri yang brilian dan selalu menjadi pilihan utama Stuttgart. Dia telah mencatat 96 penampilan untuk Stuttgart serta mencetak tiga gol dan memberikan 31 assist.

Duet Sosa bersama Ivan Perisic yang merupakan pemain sayap kiri bisa membuat keropos sisi kanan pertahanan lawan. Sosa bakal jadi starter Kroasia dan kemungkinan usai Piala Dunia banyak klub besar tertarik meminangnya.

 

4 dari 4 halaman

3. Lovro Majer (Rennes, Gelandang Serang)

Gelandang Prancis, Adrien Rabiot berduel memperebutkan bola dengan pemain Kroasia, Lovro Majer pada laga keempat Grup A1 UEFA Nations League 2022/2023 di Stade de France di Saint-Denis, di Paris, Selasa (14/6/2022). Kroasia menang tipis atas Prancis 1-0. (AP Photo/Thibault Camus)

Gelandang berusia 24 tahun itu memulai karier di Lokomotiva sebelum Dinamo Zagreb mengontraknya pada 2018. Pada tahun 2021, ia menandatangani kontrak dengan Rennes dan telah membuat 54 penampilan untuk klub Prancis ini.

Dia mencetak delapan gol dan memberikan 12 assist bagi Rennes dan dinobatkan sebagai Ligue 1 'Team of the Year' untuk penampilannya musim lalu. Rennes saat ini duduk di posisi ketiga di Ligue 1, dan Majer adalah pemain kunci bagi tim.

Dia sudah mengoleksi 10 penampilan untuk Kroasia. Namun, dia masih akan menjadi pelapis bagi Modric, Kovacic, Brozovic, dan yang lainnya di Piala Dunia 2022.

Sumber: Sportkeeda

Berita Terkait