Cetak Gol ke-12 di Liga Inggris, Harry Kane Diprediksi Antonio Conte Akan Meledak bersama Timnas Inggris di Piala Dunia 2022

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 13 Nov 2022, 12:00 WIB
Harry Kane - Kapten Timnas Inggris ini merupakan salah satu striker tersubur di Premier League. Musim ini Kane telah mencetak 17 gol dari 34 pertandingan untuk Spurs. (AP/Jon Super)

Bola.com, London - Pelatih Tottenham Hotspur, Antonio Conte memprediksi bahwa strikernya, Harry Kane akan meledak bersama Timnas Inggris di Piala Dunia 2022.

Keran gol Harry Kane terus mengalir. Terbaru, penyerang berusia 29 tahun itu mencetak gol ke-12 di Premier League 2022/2023.

Advertisement

Harry Kane bakal menjadi pilihan utama Timnas Inggris di Piala Dunia 2022 Qatar. Penyerang asli London itu juga didaulat sebagai kapten tim.

Timnas Inggris tergabung di Grup B Piala Dunia 2022 dengan Iran, Amerika Serikat, dan Wales. Tim berjulukan The Three Lions itu bakal memulai perjuangannya pada 21 November 2022.

2 dari 5 halaman

Komentar Antonio Conte

Kejadian tersebut bermula saat Harry Kane mencetak gol di menit ke-90+4. Gol yang seharusnya bisa memastikan Tottenham menang di kandang sendiri dan melaju ke babak gugur. (AP/Ian Walton)

Sumbangsih Harry Kane membuat Spurs mengalahkan Leeds United 4-3 dalam pekan ke-16 Premier League di Tottenham Hotspur Stadium, Sabtu (12/11/2022).

Tiga gol Spurs lainnya berasal dari brace Rodrigo Bentancur pada menit ke-81 dan ke-83 serta Ben Davies menit ke-51.

"Kane sekarang menantikan bermain di Piala Dunia 2022 dengan antusiasme yang tinggi, dalam kondisi fisik yang baik, dan mental yang lebih kuat dari sebelumnya," ujar Conte dinukil Daily Mail.

3 dari 5 halaman

Penilaian untuk Harry Kane

Harry Kane. Striker Tottenham Hotspur ini telah menjabat kapten Timnas Inggris sejak 2018. Three Lions dibawanya menjadi peringkat ke-4 Piala Dunia 2018 dan runner-up Euro 2020. Total telah mengoleksi 65 caps dengan mencetak 41 gol sejak debutnya pada 27 Maret 2015. (AP/Kirsty Wigglesworth)

"Saya melihat seorang pemain yang siap. Saya melihat di matanya keinginan untuk menjadi protagonis dalam kejuaraan terbaik di dunia," tutur Conte.

"Dia akan tiba di Piala Dunia 2022 dengan kondisi fisik dan mental terbaik. Dia merasakan banyak tanggung jawab karena dia adalah kapten Timnas Inggris."

"Saya menganggap mereka adalah satu di antara tim terbaik dunia, kandidat untuk memiliki turnamen yang hebat, dan Kane ingin memainkan turnamen yang fantastis," jelasnya.

Sumber: Daily Mail

4 dari 5 halaman

Statistik Harry Kane pada Musim 2022/2023

Premier League

  • Penampilan: 15
  • Gol: 12
  • Assist: 1

Liga Champions

  • Penampilan: 6
  • Gol: 1
  • Assist: 2

Carabao Cup

  • Penampilan: 1
  • Gol: 0
  • Assist: 0
5 dari 5 halaman

Posisi Tottenham Hotspur di Liga Inggris

Berita Terkait