Liga Inggris: MU Kehilangan 4 Pemain Piala Dunia 2022 Termasuk Cristiano Ronaldo Lawan Fulham, Alejandro Garnacho Bisa On Fire Lagi

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 13 Nov 2022, 12:15 WIB
Cristiano Ronaldo ternyata secara mengejutkan pernah hampir bergabung ke Barcelona. Saat bermain di Sporting CP, Agennya menawarkan kepada Barcelona sebagai pilihan penjualan selain Deco. Namun pada akhirnya, Ronaldo muda lebih memilih ke Manchester United. (AFP/Paul Ellis)

Bola.com, London - Manchester United (MU) bakal kehilangan empat pemain Piala Dunia 2022 untuk melawan Fulham dalam Premier League 2022/2023, termasuk Cristiano Ronaldo.

Tiga pemain Piala Dunia 2022 lainnya yang akan absen membela MU adalah Antony, Diogo Dalot, dan Raphael Varane.

Advertisement

Antony bakal memperkuat Timnas Brasil di Piala Dunia 2022, sementara Dalot dengan Timnas Portugal dan Varane bersama Timnas Prancis.

MU akan menghadapi Fulham pada Minggu (13/11/2022) di Craven Cottage atau tujuh hari sebelum Piala Dunia 2022 Qatar.

2 dari 7 halaman

Cristiano Ronaldo Sakit?

Ekspresi Ronaldo saat pemanasan sebelum pertandingan MU melawan Arsenal di Old Trafford. (AFP/Oli Scarff)

Manchester Evening News membocorkan skuad MU untuk melawan Fulham dalam pekan ke-16 Premier League. Tim berjulukan Setan Merah itu minus Ronaldo, Antony, Dalot, dan Varane.

Manajer MU, Erik ten Hag memboyong 20 pemain untuk bentrok dengan Fulham, termasuk para pemain Piala Dunia 2022 seperti Casemiro sampai Marcus Rashford.

Cristiano Ronaldo diduga masih sakit yang juga menyebabkannya absen saat MU menghajar Aston Villa 4-2 dalam babak ketiga Carabao Cup 2022 pada 11 November 2022.

3 dari 7 halaman

Komentar Erik ten Hag

Erik Ten Hag memberikan kesempatan kepada Christian Eriksen untuk melakukan debutnya sebagai pengganti Anthony Martial pada menit ke-68. (AP/NTB Scanpix/Stian Lysberg Solum)

"Saya tidak dapat menjamin bahwa Ronaldo akan tersedia. Namun, kondisinya sekarang dia sedang sakit," ujar Ten Hag pada 11 November 2022 dinukil dari laman klub.

"Dia dapat pulih. Itu bukan penyakit serius yang membutuhkan waktu berhari-hari atau berminggu-minggu. Jadi saya pikir dia akan tersedia untuk melawan Fulham."

"Saya pikir para pemain sadar akan pentingnya partai melawan Fulham. Saya tidak akan memikirkan Piala Dunia 2022. Ini adalah kepentingan MU," kata Ten Hag.

4 dari 7 halaman

Antony dan Varane Cedera

Penyebab yang membuat Antony bakal absen adalah karena cedera otot. Winger berusia 22 tahun itu sudah tidak bermain dalam empat partai terakhir Setan Merah.

Raphael Varane juga masih berkutat dengan cedera paha yang kemungkinan akan pulih sebelum Piala Dunia 2022 dimulai.

Sementara, Diogo Dalot dapat bergabung dengan Timnas Portugal lebih cepat untuk Piala Dunia 2022 karena dalam akumulasi kartu kuning di Premier League.

5 dari 7 halaman

Peluang Alejandro Garnacho

Tapa Antony dan juga Jadon Sancho, Ten Hag kemungkinan akan memberikan kesempatan bagi pemuda sensasional asal Argentina, Alejandro Garnacho.

Winger berusia 18 tahun itu baru saja mencatatkan dua rekor untuk MU, menjadi pemain termuda yang menorehkan dua assist dalam satu partai.

Selain itu, Garnacho juga menerima status sebagai pemain MU non-Inggris termuda yang mencetak gol di turnamen Eropa.

Sumber: Manchester Evening News

6 dari 7 halaman

Skuad MU untuk Melawan Fulham

Kiper: David De Gea, Martin Dubravka, Nathan Bishop

Bek: Harry Maguire, Victor Lindelof, Lisandro Martinez, Luke Shaw, Tyrell Malacia

Gelandang: Casemiro, Scott McTominay, Zidane Iqbal, Fred, Bruno Fernandes, Christian Eriksen, Donny van de Beek

Penyerang: Shola Shoretire, Alejandro Garnacho, Anthony Elanga, Marcus Rashford, Anthony Martial

7 dari 7 halaman

Posisi MU di Liga Inggris

Berita Terkait